Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2019

HIDUP ADALAH KESEMPATAN

Gambar
HIDUP ADALAH KESEMPATAN Lukas 16:19-31, Galatia 6:10 🎵 HIDUP ini adalah KESEMPATAN, HIDUP ini untuk MELAYANI TUHAN JANGAN SIA-SIAKAN WAKTU yg TUHAN B’RI, HIDUP ini harus jadi BERKAT 🎶 Pdt Wilhelmus Latumalina MENULIS LAGU ini setelah mengalami MUSIBAH yaitu anak sulungnya MENINGGAL karena kecelakaan lalu lintas. Dia SADAR benar bahwa ada TENGGANG WAKTU yg TUHAN BERI untuk kita, yg berarti HIDUP ini tentu ada BATASNYA. TIDAK SELAMANYA kita ini MUDA, KUAT, JAYA dan TIDAK SELAMANYA kita HIDUP. Suatu saat TUBUH kita, DIRI kita, PIKIRAN kita, KEMAMPUAN kita, bahkan HIDUP kita secara keseluruhan akan BERHENTI. Oleh karena itu, kita perlu INGAT dan SADAR bahwa tiap menit, hari demi hari, setiap minggu, bahkan tahun demi tahun yg kita JALANI adalah sebuah KESEMPATAN. KESEMPATAN yg menentukan KEHIDUPAN dalam KEKEKALAN kelak. WAKTU INI merupakan KESEMPATAN TERBAIK untuk BERIBADAH, MELAYANI dan MENGASIHI TUHAN, sehingga HIDUP kita TAK SIA-SIA. KESEMPATAN tidak datang 2

MEMENANGKAN PERSAINGAN

Gambar
MEMENANGKAN PERSAINGAN Daniel 6 Dalam peta bisnis zaman sekarang, TIDAK ADA sebuah BISNIS yg DIKUASAI oleh PELAKU TUNGGAL. Tidak peduli bahwa Andalah yg MENCIPTAKAN BISNIS tersebut, dengan cepat bisnis tersebut DICOPY PASTE oleh orang lain. Yg kadang bikin geleng-geleng kepala adalah sebuah produk masih MENUNGGU JADWAL LAUNCHING, tapi PRODUK BAJAKAN (versi Kw) SUDAH BEREDAR di pasaran. Hal ini mengingatkan bahwa hampir setiap BISNIS itu memiliki KOMPETITOR. Jadi, pertanyaannya BUKANLAH ADA TIDAKNYA KOMPETITOR, sebaliknya SEBERAPA BANYAK KOMPETITOR yg BEREBUT KUE yg SAMA dengan kita. PERSAINGAN BISNIS akan terus TERJADI. Dalam PETA PERSAINGAN BISNIS seperti itu, JANGAN pernah berharap bisa MELENYAPKAN SELURUH KOMPETITOR. TAK PERLU berusaha MEMBUNUH KOMPETITOR dengan cara MENJELEK-JELEKKAN mereka. Selain cara ini TIDAK EFEKTIF, cara ini juga KURANG ELEGAN. Pada gilirannya, kita juga akan MENUAI dari apa yg kita TABUR. Lalu, APA yg harus kita LAKUKAN? BERUSAH

STANDAR BARU

Gambar
STANDAR BARU Ulangan 28:1-14 APAKAH Anda merasa sudah MENTOK? STAGNAN dalam pekerjaan Anda? Anda bahkan sudah KEHILANGAN GAIRAH dalam BEKERJA, karena merasa PEKERJAAN tak lebih dari LINGKARAN RUTINITAS yg tidak ada habisnya. Mungkin saja kita masih melakukan PEKERJAAN RUTINITAS kita, namun tanpa pernah ada lagi PENCAPAIAN-PENCAPAIAN BARU. Bagi sebagian orang, hal itu bisa menjadi sesuatu yg begitu MEMBOSANKAN. APA yg harus kita LAKUKAN? Kita butuh STANDAR BARU, seperti TARGET apa yg hendak kita CAPAI kelak. Dan STANDAR itu sudah pasti akan terus MENUNTUT diri kita untuk BEKERJA LEBIH KERAS dan KREATIF untuk MENCAPAI STANDAR yg telah kita TETAPKAN tersebut. Menjalani hidup TANPA MEMBUAT STANDAR BARU sama seperti menjalani HIDUP hanya berkutat pada SATU WILAYAH dan kita TIDAK PERNAH KELUAR darinya untuk menikmati hal-hal yg jauh LEBIH BESAR. Itu seperti MEMBATASI KEMAMPUAN diri kita sendiri dan MENOLAK BERKEMBANG. INGAT JANJI TUHAN bahwa KEHIDUPAN kita seharusny

DO THE BEST

Gambar
DO THE BEST Kolose 3:23-25 Atlet senam Cathy Rigby SANGAT INGIN MERAIH MEDALI EMAS di Olimpiade Munich 1972. Karena itu ia BERLATIH SANGAT KERAS. Sebelum bertanding ia juga BERDOA agar TUHAN memberikan KEKUATAN dan KEMAMPUAN untuk melakukan setiap gerakan tanpa kesalahan. Namun ia TIDAK MENANG. Ia MENANGIS SEDIH dan berkata ke orang tuanya, "Maafkan, saya GAGAL. Saya sudah BERUSAHA SEBAIK MUNGKIN." Dengan BIJAK ibunya berkata, "Ya kamu sudah BERUSAHA SEBAIK MUNGKIN. Kamu tahu itu, saya juga tahu dan saya yakin TUHAN tahu. Sebetulnya BERUSAHA SEBAIK MUNGKIN itu LEBIH PENTING daripada menjadi yg TERBAIK!” Kata-kata itu MENYEJUKKAN HATI Cathy dan menjadi KATA-KATA MUTIARA yg selalu dipegang seumur hidupnya. Kita memang TIDAK SELALU BERHASIL jadi yg TERBAIK, walaupun kita sangat menginginkannya, tetapi kita selalu bisa BERUSAHA yg TERBAIK. KUNCINYA adalah: APAPUN juga yg kita PERBUAT, PERBUATLAH dengan SEGENAP HATI kita seperti untuk TUHAN dan bukan u

F.E.A.R

Gambar
F.E.A.R Ester 4 Baru-baru ini dikembangkan sebuah METODE TERAPI unik untuk MENGATASI RASA TAKUT TERHADAP KETINGGIAN (AKROFOBIA). Didukung dengan TEKNOLOGI REALITA VIRTUAL, pasien SEOLAH akan DIBAWA ke sebuah struktur BANGUNAN yg TINGGI. la akan diminta BERJALAN MENYUSURI rangka-rangka bangunan itu TANPA TERJATUH. Pasien bahkan juga akan MERASAKAN HEMBUSAN ANGIN KENCANG seperti ketika benar-benar sedang berada di tempat tinggi. Ya, nyatanya memang TIDAK ADA CARA LAIN yg LEBIH BAIK untuk MENGATASI RASA TAKUT selain MENGHADAPI RASA TAKUT itu sendiri. Ketika diminta Mordekhai untuk MENGHADAP raja dan MEMINTA KARUNIA raja untuk menolong bangsa Yahudi, Ester merasa TAKUT. Dalam budaya saat itu, HUKUMAN untuk orang yg MENGHADAP raja atas INISIATIF SENDIRI (tidak dipanggil oleh raja/atas inisiatif raja) adalah HUKUMAN MATI, kecuali jika raja BERKENAN kepada orang yg menghadap itu dan mengacungkan tongkat emasnya. Ester TAHU BENAR soal ini, dan karenanya ia sempat CEMAS.

BERMACAM SELERA

Gambar
BERMACAM SELERA Lukas 13:10-17 Buah DURIAN SANGAT DICINTAI, tapi bisa menjadi yg PALING DIBENCI. Ada orang yg RELA merogoh KOCEK ratusan ribu rupiah untuk satu durian, di sisi lain ada orang yg DIBERI GRATIS saja BELUM TENTU DIMAKAN. Ada yg SUKA dengan BAU durian yg KHAS, tapi ada juga yg harus MUNTAH-MUNTAH karenanya. APAKAH buah durian itu ENAK? Maka jawabannya sangat tergantung APAKAH SUKA durian atau TIDAK. Jika Anda SUKA durian, jelas DURIAN adalah buah PALING NIKMAT sedunia. Tapi jika Anda TIDAK SUKA durian, jelas durian adalah buah PALING MEMUAKKAN sedunia. SELERA tiap orang BERBEDA. Itu tidak bisa dijadikan PATOKAN. PENTING sekali mengerti akan hal ini supaya ketika kita hendak membuat BISNIS, maka jangan berpikir bahwa semua orang PASTI MENYUKAI BISNIS kita. Misalnya kita BUKA RUMAH MAKAN. Jika kita terlalu pede dan kegeeran bahwa semua orang PASTI MENYUKAI masakan kita, itu seperti MEMAKSA setiap orang untuk MENCINTAI DURIAN. Namun di sisi lain

DOING GOOD THINGS

Gambar
DOING GOOD THINGS Matius 25:31-46 Ketika pabrik tekstilnya TERBAKAR, Aaron Feuerstein menderita KERUGIAN AMAT BESAR, ia tidak hanya MENCEMASKAN bisnisnya, melainkan juga NASIB para karyawannya. la berpikir jika ia MENUTUP USAHANYA, akan ada RIBUAN ORANG yg MENGANGGUR. Jadi, ia MEMUTUSKAN untuk MEMBANGUN kembali pabriknya dan terus MEMBAYAR gaji para pekerjanya sampai pabriknya buka kembali. KEPUTUSAN itu pun disambut HARU oleh ribuan pekerjanya. Beberapa saat setelah pabriknya BEROPERASI KEMBALI, Aaron berkata bahwa pekerja yg ia miliki saat itu adalah orang-orang PALING SETIA dan PALING PRODUKTIF yg pernah bekerja kepadanya. PERBUATAN BAIK atau BURUK ibarat BUMERANG yg DILEMPAR lalu KEMBALI kepada orang yg melemparnya. Dengan BERBUAT BAIK kepada orang lain, itu SAMA halnya kita MELAKUKANNYA untuk KEMULIAAN NAMA-NYA. YESUS menyuruh kita mengerjakan HAL-HAL yg BAIK, bukan untuk pamer atau menuai pujian, tapi agar orang lain bisa MELIHAT KASIH-NYA melalui PERBUATAN

GOSIP DAN KEBENARAN

Gambar
GOSIP DAN KEBENARAN Matius 18:15-20 Jujur saja, kita sering kali TIDAK BISA menghindari GOSIP. GOSIP adalah bicara tentang orang lain TANPA DIKETAHUI pihak bersangkutan. Semua orang sedikit-banyak PERNAH MEMBICARAKAN tentang orang lain. MEMBICARAKAN ORANG LAIN memang tidak selalu tentang HAL BURUKNYA, bisa jadi kita pun MEMUJINYA. Tapi, umumnya, GOSIP merupakan kebiasaan orang-orang yg TIDAK PUNYA CUKUP NYALI untuk MENYATAKAN atau MENGUJI sesuatu secara TERBUKA, KONSTRUKTIF, dan EMPAT MATA. GOSIP DISUKAI BANYAK ORANG karena ia seperti JALAN PINTAS. Orang yg BERGOSIP mendengarkan KABAR atau RAHASIA dari orang-orang tertentu. Orang yg terlalu DISEGANI, BERTINGKAH MENYEBALKAN, ANEH, atau bisa juga MENARIK PERHATIAN, sering kali menjadi BAHAN GOSIP. Sisi buruknya, GOSIP dapat melahirkan FITNAH. Karena itu, ada yg mengatakan bahwa FITNAH LEBIH KEJAM daripada PEMBUNUHAN. Akan jadi BERBAHAYA dan penuh PRASANGKA jika GOSIP menjadi ACUAN UTAMA seseorang dalam MENILAI orang lain, apalagi ba

HIDUP MAKSIMAL

Gambar
HIDUP MAKSIMAL Kisah Rasul 2:14-40 NEW LIFE BEGINS AT FORTY, demikianlah buku laris yg ditulis oleh Robert Peterson. KEHIDUPAN DIMULAI pada saat usia 40 TAHUN. Jika filosofi tersebut menjadi patokan, betapa TUHAN YESUS mati dan dibangkitkan di usia yg SANGAT MUDA, yaitu 33 TAHUN. Di usia semuda itu, KIPRAH YESUS juga TIDAK LAMA. TERLALU SINGKAT malahan, hanya 3 tahun saja! JANGAN lihat waktu HIDUP-NYA yg SINGKAT, JANGAN juga lihat KIPRAH-NYA yg PENDEK, tapi lihat BETAPA MAKSIMALNYA YESUS menjalani MISI BAPA-NYA. Dalam waktu yg relatif SINGKAT, YESUS membawa “REVOLUSI” keagamaan. MENJUNGKIRBALIKKAN PENYESATAN dan KEMUNAFIKAN. MENCARI yg BERDOSA dan TERHILANG. MEMBERIKAN HARAPAN bagi yg miskin, yg sakit, dan yg tertindas. Namun yg TERUTAMA, YESUS menyelesaikan MISI ALLAH menjadi ANAK DOMBA yg DIKORBANKAN untuk KESELAMATAN umat manusia. Sejarah manusia TIDAK PERNAH SAMA lagi sejak YESUS DATANG! Dalam PERINGATAN PASKAH kita bisa MENGENANG banyak hal. Kita bisa MENGENANG KASIH ALLAH yg

BERMUKA DUA

Gambar
BERMUKA DUA Daniel 6 Dalam DUNIA KERJA, kita menjumpai banyak TIPE karyawan. Mulai karyawan LUGU nan POLOS, sampai karyawan yg CERDIK PENUH INTRIK. Yg paling REPOT itu kalau harus berurusan dengan karyawan BERMUKA DUA. Karyawan seperti ini SUSAH DITEBAK. Penuh TOPENG dan KEPURA-PURAAN. Di satu sisi bisa menjadi karyawan yg SANGAT RAJIN, tapi begitu atasan pergi, bisa menjadi karyawan yg paling banyak MEMBUANG-BUANG WAKTU. Di DEPAN kita bisa BERMANIS-MANIS, tapi bisa saja MENUSUK kita dari BELAKANG. Dia bisa saja bersikap SANGAT BAIK kepada kita, tapi bisa saja ia MENJELEK-JELEKKAN kita pada atasan. Kalau BERMUKA DUA saja sudah sedemikian MEREPOTKAN, BAGAIMANA dengan karyawan tipe DASAMUKA, tentu LEBIH MEREPOTKAN lagi. Para pejabat tinggi dan para wakil raja Darius adalah tipe orang BERMUKA DUA. Mereka MENJILAT raja, MENYANJUNG raja, bahkan MEMBUJUK raja Darius untuk mengeluarkan perintah agar tidak boleh menyampaikan permohonan kepada dewa kecuali kepada raja saja (ay. 8). Mereka

BUKAN BERANDAI-ANDAI

Gambar
BUKAN BERANDAI-ANDAI 1 Korintus 9:24-27 Saat pagi ini kita BERANGKAT KERJA, TEMPAT KERJA adalah TUJUAN kita. Jika hari itu kita harus menyajikan PRESENTASI di depan klien, MENGHASILKAN PRESENTASI yg BAIK adalah TARGET kita. Membuat sang klien mau melakukan KERJA SAMA dengan NILAI BESAR adalah MISI kita. Dari situ, mendapat KENAIKAN JABATAN hingga ke LEVEL TOP adalah CITA-CITA kita. IMPIAN kita mungkin adalah bisa menjadi TOP EKSEKUTIF tingkat nasional sehingga membuat orang tua dan keluarga BANGGA. ANGAN-ANGAN kita lalu bisa MEMBANGUN BERBAGAI BISNIS dan semuanya BERHASIL, dst. Dari TUJUAN hingga ke ANGAN-ANGAN, JARAKNYA MAKIN LAMA MAKIN JAUH. Padahal keduanya SAMA-SAMA sesuatu yg ingin kita CAPAI. Untuk TUJUAN seperti tiba ke kantor, menyajikan presentasi yang baik, dll, kebanyakan kita cukup OPTIMIS. Namun, untuk hal yg LEBIH JAUH, seperti naik jabatan, dst, KADAR OPTIMISME kita BERKURANG dan BERKURANG. Kita INGIN, tapi TIDAK YAKIN, bahkan menganggap IMPIAN itu hanya seperti KHA

LALAT YANG TERJEBAK

Gambar
LALAT YANG TERJEBAK Kisah Rasul 2:1-13+41 Adalah MENJENGKELKAN ketika berada di sebuah ruangan bersama dengan LALAT yg TERJEBAK. Rasanya geregetan, melihat lalat itu TERUS MENCOBA MENEMBUS KACA agar BISA KELUAR. Lebih GEREGETAN lagi saat kita ingin "MEMBANTUNYA". DIARAHKAN seperti apa pun, lalat itu tetap NGOTOT ingin KELUAR dari ruangan dengan cara MENEMBUS KACA. Akhirnya kita pun MEMBIARKANNYA, hingga ia KELELAHAN. Peristiwa turunnya ROH KUDUS memang membuat murid-murid menjadi MENYALA-NYALA. Mereka yg tadinya BIASA-BIASA saja kemudian menjadi LUAR BIASA karena dihinggapi oleh ROH KUDUS. Mereka yg sebelumnya TAKUT kemudian menjadi BERANI, menjadi FASIH BERBICARA bahasa lain, dsb. TURUNNYA ROH KUDUS benar-benar MENGUBAH SEGALANYA. Karena ada ROH KUDUS itulah, HASILNYA kemudian menjadi SANGAT BERBEDA; RIBUAN orang jadi BERTOBAT dan MENGENAL YESUS. HAL yg SAMA juga kita perlukan dalam BEKERJA. Jangan sampai kita menjadi seperti LALAT yg TERJEBAK d

KEGIGIHAN

Gambar
KEGIGIHAN Kejadian 26:1-22 Sebuah penelitian tentang PENJUALAN oleh Herbert True, pakar marketing di Notre Dame University, DITEMUKAN bahwa 44% penjual BERHENTI mencoba setelah gagal pada penawaran penjualan yg PERTAMA, 24% BERHENTI setelah USAHA KE-2, 14% BERHENTI setelah KE-3, 12% BERHENTI setelah USAHA KE-4. Berarti 94% penjual memutuskan untuk MENYERAH setelah USAHA yg KE-4. FAKTA yg mengejutkan adalah 60% PENJUALAN TERJADI setelah USAHA KE-4. MENJUAL memang butuh KEAHLIAN. Tapi MENJUAL juga harus punya KEGIGIHAN. TANPA KEGIGIHAN, KEAHLIAN menjadi TIDAK ADA ARTINYA. Tidak peduli kita punya ILMU HEBAT dalam MENJUAL. Tidak peduli kita punya STRATEGI HEBAT dalam PEMASARAN. Bahkan, tidak peduli kita memiliki ILMU PSIKOLOGI dalam menghadapi konsumen. Tapi jika kita TIDAK GIGIH, maka kita SULIT MENUTUP PENJUALAN dengan baik. FAKTA bahwa 60% PENJUALAN terjadi setelah USAHA KE-4 menunjukkan bahwa kita harus punya KEGIGIHAN dalam MENJUAL. Minimal, kita punya DA

KURANG PENGETAHUAN

Gambar
KURANG PENGETAHUAN Ibrani 5:11-14 Cobalah minta anak usia 2 tahun, untuk MEMILIH 2 PILIHAN; PILIH permen atau kunci motor (bersama motornya). Pasti anak itu akan MEMILIH permen yg manis dan menarik itu. Tak usah heran, karena memang PENGETAHUAN yg ia miliki TERBATAS apa yg dapat diterimanya. Sekarang, coba minta anak kelas 4 SD MEMILIH: PILIH ponsel atau kertas yg merupakan sertipikat rumah dan bangunan. Kemungkinan besar, ia akan MEMILIH ponsel. Karena menurut anak kelas 4 SD sebuah ponsel seharga jutaan LEBIH MENARIK daripada sebuah kertas meski NILAINYA sebenarnya bisa RATUSAN JUTA. Untuk kita yg sudah DEWASA ini, PILIHANNYA pastilah BEDA. Kita pasti MEMILIH sesuatu yg nilainya LEBIH BERHARGA karena kita MEMILIKI PENGETAHUAN. Dan kita tidak mungkin SALAH PILIH. Kita TIDAK MUNGKIN MENYALAHKAN kedua anak tersebut. Sebab semua PILIHAN mereka itu terjadi karena KETERBATASAN PENGETAHUAN. Yg menjadi PERSOALAN adalah apabila kita yg SUDAH DEWASA ini (dalam usi

RENCANA Z

Gambar
RENCANA Z Keluaran 7:1-13 Dalam SKEMA atau TAKTIK sepakbola ternyata ada banyak, 11 FORMASI (a.l. 4-4-2, 4-3-3, 3-5-2, dsb). Masing-masing FORMASI itu punya KELEBIHAN dan KEKURANGANNYA masing masing. Tinggal DISESUAIKAN dengan RENCANA permainan yg PALING COCOK untuk diterapkan dalam pertandingan. Ketika bermain, bukan tidak mungkin pelatih akan MENGUBAH SKEMA permainan untuk MERESPONS KEADAAN di lapangan. Jika FORMASI 1 kurang efektif, maka diberlakukanlah FORMASI yg LAIN. Dalam UPAYA MEMBEBASKAN bangsa Israel dari perbudakan Mesir, ALLAH juga menerapkan BERBAGAI RENCANA lewat Musa. MULA-MULA, Musa diminta BERBICARA secara BAIK-BAIK kepada Firaun untuk MEMBEBASKAN bangsa Israel. Tapi jika Firaun tetap berkeras hati, maka diterapkan RENCANA B, yakni mengadakan TANDA MUKJIZAT TONGKAT menjadi ULAR. Saat RENCANA B TAK BERHASIL, maka diberlakukanlah RENCANA C, yakni TULAH yg PERTAMA (air menjadi darah). RENCANA C TIDAK BERHASIL juga, maka diberlakukanlah RENCANA D (tulah katak), demiki

ONE LITTLE MISTAKE

Gambar
ONE LITTLE MISTAKE Yosua 7-1-26 Terjadi KECELAKAAN MOBIL di Tazmania, yg UNIKNYA KECELAKAAN tersebut terjadi AKIBAT ULAH SEEKOR AYAM. Seekor ayam MENYEBERANG jalan seenaknya membuat sebuah mobil MENGEREM MENDADAK, sehingga terjadilah TABRAKAN BERUNTUN. Hanya GARA-GARA HAL SEPELE, KECELAKAAN itu terjadi. Bangsa Israel juga pernah mengalami KEKALAHAN PERANG gara-gara mereka MELANGGAR PERINTAH TUHAN yg mereka anggap SEPELE. Sebelum menyerang kota Al, Yosua dan pasukannya telah MENYELIDIKI kota itu dengan SEKSAMA. Saat tahu bahwa kota itu adalah sebuah KOTA KECIL, mereka memutuskan untuk MENGERAHKAN SEDIKIT PASUKAN saja. TANPA mereka DUGA, pasukan kota yg kecil itu justru sanggup MENGALAHKAN mereka. Yosua TERPUKUL dengan KEKALAHAN tersebut. Sampai akhirnya ALLAH memberi tahu Yosua bahwa KEKALAHAN mereka TERJADI karena Akhan dari suku Yehuda MENGAMBIL BARANG yg DIKHUSUSKAN untuk ALLAH. Itu merupakan DOSA dan PELANGGARAN terhadap PERJANJIAN-NYA, sehingga ALLAH MURKA

Memuji dan Melayani

Gambar
Memuji dan Melayani 1 Korintus 12:12-31 Suatu hari kita makan di restoran yg RAMAI. Saat kita masuk, harus BINGUNG mencari meja sendiri. Setelah itu kita duduk tapi hingga sekian menit kita BENGONG, TAK ADA MENU atau PELAYAN DATANG. Kita harus MEMANGGIL mereka BERULANG-ULANG. Setelah memesan, makanan LAMA KELUAR dan saat datang TAK SESUAI pesanan, di kasir kita harus ANTRE LAMA, dst. Meski makanan di restoran tersebut ENAK atau MURAH, KECIL kemungkinan kita KEMBALI ke restoran tersebut. KENAPA? PELAYANAN yg BURUK. MENGAPA LAYANAN BURUK membuat kita KAPOK? KARENA sebagai konsumen kita merasa TIDAK DIHARGAI. PENGHARGAAN TIDAK HARUS berupa BENDA atau PUJIAN. PENGHARGAAN juga bisa berwujud PELAYANAN atau PERTOLONGAN. Kabar baiknya, di TEMPAT KERJA semua orang bisa MENOLONG, baik kepada rekan kerja, atasan, atau bawahan. Ini juga adalah KEBIASAAN yg BAIK dan bisa MENGHINDARI tuduhan seperti CARI MUKA atau BASA-BASI. PERTOLONGAN dan PELAYANAN yg diberikan

BENARKAH SUDAH MAKSIMAL?

Gambar
BENARKAH SUDAH MAKSIMAL? Amsal 27:17, 22:24-25 Melakukan yg TERBAIK, berusaha MAKSIMAL, memberi 100% KEMAMPUAN, semua itu sering menjadi jargon di tempat kerja. Tapi, nyatanya melakukan yg TERBAIK itu TIDAK SELALU MUDAH. Yg lebih sering kita LAKUKAN adalah kita MEMBANDINGKAN apa yg sudah kita LAKUKAN dengan orang lain. Orang lain MENDAPAT NILAI 8, kita MENDAPAT 9, kita merasa SUDAH melakukan yg TERBAIK. Kompetitor terdekat meluncurkan 1 PRODUK BARU, kita mengeluarkan 2 PRODUK BARU, APAKAH berarti kita sudah BERUSAHA MAKSIMAL? KERJA BAGUS BEDA dengan KERJA MAKSIMAL. Lebih sering lagi, orang merasa sudah BEKERJA MAKSIMAL meski HASILNYA BELUM BAGUS. Nyatanya, kita jarang benar-benar BEKERJA MAKSIMAL. Seorang pegawai restoran merasa SUDAH MAKSIMAL MELAYANI pelanggan. Tapi, jika yg datang ke restorannya adalah PRESIDEN, APAKAH ia MELAYANI seperti BIASA? PELAYANANNYA jelas akan LEBIH BAIK. Dan itu membuktikan bahwa ternyata KEMAMPUANNYA masih bisa DITINGKATKAN l

KARYAWANMU BUKAN ANAKMU

Gambar
KARYAWANMU BUKAN ANAKMU Lukas 10:1-12 Situasi kerja yg TAK KONDUSIF, tidak selalu karena SALAH para pekerja. Kadang, bos pun bisa ikut ANDIL. TANPA SADAR (atau mungkin juga SADAR), ada sebagian bos atau manajer MENEMPATKAN DIRINYA sebagai semacam ORANG TUA bagi anak buahnya. Mereka membuat semua KEPUTUSAN bahkan untuk HAL-HAL KECIL. Mereka berusaha MENGONTROL semua anak buahnya MENGATUR apa saja yg harus karyawan LAKUKAN dan CARA MELAKUKANNYA, MENENTUKAN apa yg karyawan BUTUHKAN, MENOLAK apa yg dirasa TIDAK COCOK untuk karyawan, dsb. KEUNTUNGANNYA: Karyawan LEBIH PATUH, MUDAH DIATUR, KESALAHAN mungkin juga DIMINIMALISIR, bahkan bos bisa MENEKAN mereka karena para karyawan SANGAT TERGANTUNG pada bos. Tapi, AKIBAT NEGATIF dari hal seperti ini jauh LEBIH BANYAK. Karyawan jadi KURANG KREATIF dan TAKUT untuk BERINISIATIF, apalagi MENGAMBIL RISIKO. Karyawan BERPOTENSI pun jadi TERTEKAN karena la hanya bekerja seperti ROBOT TANPA DIBERI KESEMPATAN untuk jadi MENONJOL.

CARA BARU

Gambar
CARA BARU Yesaya 43:8-21 CARA yg SAMA akan menghasilkan HASIL yg SAMA. Jika ingin menghasilkan HASIL yg BERBEDA, maka kita harus MENGUBAH CARANYA. Di sejarah olahraga lompat tinggi, maka untuk pertama kalinya REKOR lompat tinggi 196,85 cm TERPECAHKAN dengan menggunakan TEKNIK GAYA GINTING atau SCISSORS KICK. Bertahun-tahun rekor tersebut TIDAK TERPECAHKAN. Ketika ada atlet yg melompat dengan TEKNIK yg BERBEDA, yaitu GAYA WESTERN ROLL, lompatan bisa mencapai tinggi 200,66 cm. REKOR ini kemudian PECAH lagi di ketinggian 213,36 yaitu ketika ada atlet yg melakukan lompatan dengan GAYA yg BERBEDA lagi yaitu TEKNIK STRADDLE. Pada tahun 1967, Dick Fosbury menemukan TEKNIK LOMPATAN yg TIDAK LAZIM, yg diberi nama FOSBURY FLOP ini bisa membuat atlit MELEWATI galah di ketinggian 245,11 cm! REKOR TERPECAHKAN setiap kali ditemukannya CARA yg BERBEDA. Banyak orang MENGINGINKAN HASIL yg BERBEDA, tapi masih MENGGUNAKAN CARA yg SAMA terus menerus. Dengan sangat keras, Albert Einstein mengatakan ba

KERJA KERAS

Gambar
KERJA KERAS Mazmur 128 Semua bangunan megah di dunia ini selalu ada KERJA KERAS dan PENGORBANAN di baliknya. TEMBOK BESAR CINA (GREAT WALL) yg terkenal itu membutuhkan kira-kira 200 tahun untuk MEMBANGUNNYA. NOTRE DAME CATHEDRAL di Paris yg megah tersebut juga membutuhkan 200 tahun PROSES PEMBANGUNAN. TERUSAN PANAMA yg menghubungkan Samudera Pasifik dan Samudera Antlantik dan mengubah Eropa menjadi SANGAT MAKMUR, dibangun oleh +/- 80.000 pekerja selama 34 tahun. Proses pembangunan tersebut diperkirakan 30,000 NYAWA MELAYANG. MOUNT RUSHMORE MEMORIAL, bukit di mana terukir wajah para founding fathers Amerika DIBANGUN selama 14 tahun. Baik bagi ORANG yg takut akan Tuhan (yaitu kita) untuk BERJERIH PAYAH atau BEKERJA KERAS, karena TUHAN akan MEMBERKATI dan membawa KEBAHAGIAAN. Gembala senior Hillsong, Brian Houston, dalam bukunya For This I was Born mengatakan apabila kita SERIUS dengan PEKERJAAN kita, memilih jalan KERJA KERAS dari pada jalan yg mudah, maka kita akan MENIKMATI BUAH P

SPONTANITAS

Gambar
SPONTANITAS Lukas 19:1-10 Kebanyakan orang suka dengan HIDUP yg TERATUR. Bahkan jika hidupnya TIDAK TERATUR pun, mereka juga SUKA dengan KETIDAKTERATURAN itu; TERATUR dalam KETIDAKTERATURAN. Mereka bahkan punya RITUAL masing-masing. Jika ia seorang karyawan, maka mungkin TIAP HARI ia akan BANGUN pada pukul 5 atau 6 pagi, kemudian MANDI, NGOPI/MINUM teh sambil baca koran cetak/digital, dan setelah itu berangkat bekerja. Sampai di kantor, ia BEKERJA SESUAI AGENDA. Sepulang kantor, RUTE jalan pulang yg ia lewati SAMA. Sampai rumah, ia MANDI, lalu MAKAN, menikmati ME TIME, kemudian pergi TIDUR. Esok harinya, RUTINITASNYA SAMA. Pikiran dan perilaku yg TERPOLA seperti ini memang bisa menjamin KELANCARAN, namun segala sesuatu yg RUTIN cenderung menimbulkan KEBOSANAN dan pada akhirnya STRES. Disinilah kita kadang perlu lebih SPONTAN. Ketika berada di bumi, fokus YESUS cuma satu, yakni MELAYANI. Tentunya, la sudah punya RENCANA sendiri setiap kali akan MELAYANI. Besok ke kota mana, SETELAH

POWER OF THE SPIRIT

Gambar
POWER OF THE SPIRIT Amsal 15:1-15 David Rabin, profesor bidang kedokteran di Vanderbilt University didiagnosis MENDERITA penyakit ALS di usianya yg baru 45 tahun. Penyakit yg belum ada obatnya tersebut bisa menyebabkan KELUMPUHAN SECARA BERANGSUR-ANGSUR pada tubuh. Rabin tahu betul tahapan-tahapan dari penyakit itu, tapi ia BERTEKAD untuk MELANJUTKAN HIDUP dan BEKERJA SEPERTI BIASANYA. Ketika ia TIDAK BISA lagi memeriksa pasien, ia BERALIH menjadi seorang konsultan kesehatan. Ketika ia TIDAK DAPAT pergi ke rumah sakit, ia MEMINTA seluruh anggota tim yg dipimpinnya untuk datang ke rumahnya. Dengan begitu ia masih bisa MELAKUKAN KONFERENSI secara berkala. Ketika TANGANNYA LUMPUH dan ia KEHILANGAN SUARANYA, ia MENGGUNAKAN komputer sebagai SARANA BERBICARA dan MENULIS yg DIGERAKKAN oleh otot-otot pada alis matanya. Meski dalam KONDISI LUMPUH, berkat TEKAD dan SEMANGATNYA yg KUAT, Rabin masih sanggup BERKARYA hingga akhir hidupnya. SEMANGAT adalah salah satu faktor p

BERMAIN LEPAS

Gambar
BERMAIN LEPAS Lukas 10:17-20 “BERMAIN LEPAS” di pertandingan olahraga, menunjuk pada sikap bertanding yg "NOTHING TO LOSE", TIDAK DIBEBANI TARGET TINGGI HARUS MENANG. Inilah yg membuat tim non-unggulan atau underdog BISA MENGALAHKAN tim papan atas. Bagi tim underdog hanya FOKUS untuk MENGERAHKAN segenap KEMAMPUAN TERBAIK. KALAH itu BIASA, tapi kalau MENANG LUAR BIASA. Sebaliknya, tim unggulan akan SANGAT TERBEBANI. MENANG itu BIASA, tapi kalau KALAH MALUNYA LUAR BIASA. Mereka lebih sibuk melihat “PAPAN SKOR” karena harus MENANG, daripada MEMFOKUSKAN DIRI untuk MELAKUKAN yg TERBAIK, akhirnya mental mereka kena dan permainan mereka pun jadi KACAU BERANTAKAN. Dalam bertanding, USAHAKAN untuk TIDAK TERLALU SERING MELIHAT PAPAN SKOR. PAPAN SKOR bisa menjadi JEBAKAN bagi seorang pemain. Kalau PAPAN SKOR menyatakan UNGGUL jauh, permainan bisa KENDOR dan TERJEBAK meremehkan lawan. AKIBATNYA musuh bisa MENGEJAR KETERTINGGALAN, bahkan BERBALIK UNGGUL. Seba

HATI DAN HARTA

Gambar
HATI DAN HARTA Lukas 8:1-3, Matius 6:21 Di mana LARINYA HARTA kita, itu menunjukkan hal-hal yg kita SENANGI. Kita tidak akan pernah bisa MENGELAK dari FAKTA ini. Orang yg suka motor, maka sedikit banyak UANGNYA LARI ke motor dengan segala asesorisnya. Bagi pecinta mobil, UANGNYA akan LARI ke mobil. Senang melakukan MODIFIKASI, senang MENGOLEKSI mobil-mobil mewah, bahkan tidak peduli kalau ia MENGHABISKAN BANYAK UANG di situ. Orang yg SUKA perhiasan atau batu permata, maka ia akan MENGUMPULKAN barang-barang berharga yg mahal harganya. Orang yg suka memiliki KEKAYAAN dalam bentuk UANG, maka UANGNYA pun akan lari ke bank dalam bentuk TABUNGAN atau DEPOSITO. Lalu, BAGAIMANA dengan orang yg CINTA TUHAN? Prinsipnya juga SAMA. HARTANYA akan MENGALIR untuk PEKERJAAN TUHAN atau PERKARA-PERKARA ROHANI. Jika kita mendengar seseorang mengatakan CINTA akan TUHAN tapi SANGAT PELIT untuk PEKERJAAN TUHAN, KECINTAANNYA pada TUHAN SANGAT DIRAGUKAN! Kita tidak perlu bertanya kepada Maria APAKAH ia M

PEKERJAAN TANGAN KITA

Gambar
PEKERJAAN TANGAN KITA Keluaran 31:1-11 Siapa ORANG PERTAMA yg ALKITAB tulis “DIPENUHI dengan ROH ALLAH”? Jika Anda mengira Adam, Nuh, Abraham, Musa, Elia, atau Daud, Anda KELIRU. TERNYATA adalah Bezalel bin Uri. Mungkin Anda ASING dengan NAMA ini. Bezalel memang BUKAN NABI, IMAM, RAJA, ataupun RASUL. la adalah seorang DESAINER yg dari masa mudanya terus MELATIH dan MENGEMBANGKAN KEAHLIANNYA, dan ROH ALLAH MEMENUHINYA. Hingga suatu hari, dari KARYA TANGANNYA dibangunlah KEMAH SUCI yg MAHA INDAH, KARYA yg MEMBERKATI satu bangsa. Ternyata ROH TUHAN tidak hanya BEKERJA di KALANGAN para ROHANIAWAN saja, tapl juga bagi orang percaya yg ada di MARKETPLACE. TUHAN tidak hanya MEMBERKATI PELAYANAN kita saja, tetapi TUHAN juga MENGURAPI PEKERJAAN kita. Dorothy Sayers mengatakan bahwa PEKERJAAN adalah ALAT di mana kita menemukan KEPUASAN secara ROHANI, JIWANI, dan JASMANI. Lebih dari itu, PEKERJAAN adalah sebuah MEZBAH KEHIDUPAN yg mana kita bisa MEMPERSEMBAHKAN diri ki

SELFLESS

Gambar
SELFLESS Lukas 5:17-20, Filipi 2:4 Christian Hadinata, LEGENDA PEMAIN BULU TANGKIS ganda putra. Saat masih bermain, ia biasa berpasangan dengan Ade Chandra dan TAK TERKALAHKAN di eranya. Duet ini menyabet JUARA di All England 1972, dan kejuaraan dunia di Jakarta tahun 1980. Christian memang dikenal sebagai PEMAIN yg bisa DIPASANGKAN dengan SIAPA SAJA. Ketika ditanya apa RAHASIANYA menjadi juara ganda putra yg TAK PERNAH TERKALAHKAN, JAWABANNYA adalah TIDAK MEMIKIRKAN DIRI SENDIRI. Dengan TIDAK MEMIKIRKAN DIRI SENDIRI, ia sering MENGALAH dan BERKOORDINASI dengan BAIK dengan partnernya. Hasilnya, tim mereka menjadi LEGENDA JUARA. PRINSIP Christian tersebut, juga berlaku pada LINGKUNGAN KERJA yg membutuhkan KERJA TIM. Empat orang MENGGOTONG sahabatnya agar bisa BERTEMU YESUS. Mereka memiliki BELAS KASIHAN untuk sahabatnya, tapi mereka membutuhkan KERJA TIM agar TUJUAN TERCAPAI. MEMBAWA orang sakit ke ATAS ATAP dan MENJEBOLNYA tentu BUKAN TINDAKAN MUDAH. Tinda