HIDUP YANG BERARTI



HIDUP YANG BERARTI
Ester 9:20-32

Di dunia ini ada begitu banyak orang yg menyebut dirinya SUKSES, KAYA, dan BERKUASA, namun mereka MEMANFAATKAN semuanya itu hanya untuk KEPUASAN DIRINYA SENDIRI.

TIDAK ADA HAL BERGUNA yg dilakukannya untuk menunjukkan KEPEDULIAN kepada orang lain.

Dapat dikatakan HIDUP mereka TIDAK BERARTI.

Ketika hidup mereka berakhir, TAK ADA yg merasa SEDIH ataupun KEHILANGAN.

Berbeda halnya ketika KEHIDUPAN seseorang itu PENUH ARTI.

Meski miskin secara materi namun mereka memiliki HATI untuk menjadi BERARTI BAGI ORANG LAIN maka ketika hidupnya berakhir pun mereka akan tetap DIKENANG.

HARI RAYA PURIM yg ditetapkan oleh orang-orang Yahudi sesungguhnya adalah HARI untuk MENGINGAT KEPAHLAWANAN Ester dan Mordekhai yg telah DIPAKAI TUHAN untuk MENYELAMATKAN seluruh orang Israel dari rencana pemusnahan oleh Haman.

PERJUANGAN Ester dan Mordekhai demikian BESAR bahkan BERTARUH NYAWA untuk mengusahakan keselamatan bangsanya itu.

TUHAN pun membuat NAMANYA DIKENANG hingga sekarang.

TUHAN menghendaki agar KEHIDUPAN setiap orang yg percaya kepada-NYA adalah KEHIDUPAN yg BERARTI bagi sesamanya.

Seperti Ester yg mempergunakan KEKUASAAN yg TUHAN berikan untuk MENYELAMATKAN bangsanya.

Atau seperti Mordekhai yg dalam kesederhanaannya BERJUANG MENEGAKKAN KEBENARAN bagi bangsanya, HIDUP kita pun selayaknya dapat MENJADI BERKAT bagi sesama dalam panggilan yg TUHAN tetapkan dalam hidup kita.

HIDUP hanya SEKALI, APAKAH kita sudah MENGGUNAKAN HIDUP yg SEKALI itu menjadi BERKAT bagi sesama?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BISA JADI BERHALA

MOMEN SEMPURNA

OMBAK DAN SELANCAR