ORANG-ORANG PENTING

 



ORANG-ORANG PENTING

Lukas 2:6-15


Pada ACARA BESAR, ada tradisi mengundang ORANG-ORANG PENTING, yang akan paling DISAMBUT dengan HORMAT dan ditempatkan di KURSI PALING DEPAN, bersebelahan dengan PEMILIK ACARA.


Setelah PARA TAMU KHUSUS itu, barulah bangku untuk PARA UNDANGAN UMUM.


Tidak jarang, untuk MEMULUSKAN PENGATURAN ini, para PENERIMA TAMU (USHER) sudah diwanti-wanti agar memastikan PARA TAMU PENTING DIANTARKAN ke TEMPAT DUDUKNYA.


Namun, kriteria "PENTING" kita ternyata BERBEDA dengan TUHAN.


Hal ini terlihat dalam PERISTIWA LUAR BIASA di sejarah dunia: KELAHIRAN YESUS.


PERISTIWA itu SANGAT SPEKTAKULER sehingga ALLAH menurunkan malaikat untuk MENGUMUMKANNYA diiringi PUJIAN bala tentara SURGA.


PEMANDANGANNYA pasti LUAR BIASA!


Tapi ANEHNYA yang menyaksikan "HANYA" segelintir GEMBALA di padang.


GEMBALA dalam sistem masyarakat waktu itu hanyalah PEKERJA KELAS BAWAH!


Tetapi HIKMAT TUHAN TAK TERJANGKAU.


Di mata-NYA merekalah ORANG-ORANG TERPENTING yang harus PERTAMA KALI MENDENGARKAN KABAR BAIK-NYA.


Dan BAGAIMANA RESPONS mereka?


PARA GEMBALA itu MENDENGARKAN dan PERCAYA.


Mereka juga BERTINDAK, BERSAKSI, lalu MEMUJI dan MEMULIAKAN ALLAH.


Jika Anda bertanya, “APAKAH saya ORANG PENTING?"


PERCAYALAH bahwa Anda memang ORANG PENTING!


Di mata manusia, Anda bisa TAK TERLALU DIPERHITUNGKAN.


Atau mungkin selama ini Anda memang selalu DIPERLAKUKAN sebagai ORANG PENTING karena STATUS Anda.


Tapi, semua KRITERIA buatan manusia itu BUKANLAH KRITERIA ALLAH.


Di hadapan ALLAH, semua manusia PENTING.


Itulah alasan lA DATANG ke dunia.


Terlebih jika Anda belum kenal YESUS atau merasa sebagai manusia PENUH DOSA, KETAHUILAH bahwa KRISTUS terutama DATANG UNTUK Anda!


Dan bagi Anda yang BERSEDIA dipakai-NYA, dalam HAL-HAL KECIL sekalipun, Anda juga ORANG PENTING di MATA-NYA.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

OMBAK DAN SELANCAR

BERPIKIR KRITIS

MELADENI PERBANTAHAN?