MEMBONGKAR POLA PIKIR

 



MEMBONGKAR POLA PIKIR

Lukas 5:36-38, Mazmur 143:10


Di depan perumahan kami, terdapat LAPANGAN (TEMPAT FAVORIT WARGA) yang SANGAT LUAS, yang NYAMAN untuk bersantai di saat sore maupun untuk BEROLAHRAGA RINGAN di saat pagi.


Namun SEMUA AKTIVITAS di LAPANGAN tersebut TERPAKSA harus BERHENTI karena LAPANGAN DIBONGKAR untuk DIRENOVASI.


Kami semua sempat SEDIH, terlebih anak-anak yang merasa KEHILANGAN TEMPAT BERMAINNYA. 


Namun, ketika kami melihat MAKET yang menunjukkan BAKAL JADI SEPERTI APA LAPANGAN itu NANTINYA, KESEDIHAN kami berubah menjadi KEGEMBIRAAN.


Ternyata, LAPANGAN itu DIBONGKAR karena akan dijadikan PLAY GROUND dan SPORT AREA.


Terkadang POLA PIKIR kita pun perlu DIBONGKAR. 


Baru kemudian, kita bisa memiliki POLA PIKIR BARU untuk mendapat GAGASAN yang LEBIH BAIK. 


Nyatanya, sering kali yang MENGHAMBAT kita untuk BERKEMBANG BUKANLAH KOMPETITOR atau HAMBATAN dari LUAR, tetapi POLA PIKIR KITA SENDIRI. 


Kita terlalu NYAMAN dengan METODE/SISTEM yang SUDAH BERJALAN atau LAMA.


Padahal apabila kita bersedia MENGUPGRADE DIRI, mempelajari METODE yang BARU, tidak menutup kemungkinan untuk MENGUPDATE SISTEM yang selama ini DIJALANKAN, bisa jadi BISNIS kita MELEJIT.


ANGGUR BARU TIDAK BISA DITUANG di KANTONG ANGGUR yang LAMA.


Jika DIPAKSAKAN DIISI, maka KANTONG itu justru akan KOYAK (Lukas 5:37).


TUHAN sangat bisa MENCURAHKAN BERKAT-BERKAT-NYA yang BARU kepada kita, tetapi POLA PIKIR kita SENDIRILAH yang kadang MENGHAMBATNYA.


Kita memakai berbagai ALASAN, kita TERLANJUR NYAMAN dengan status quo, kita merasa sudah BAIK-BAIK SAJA dengan KEADAAN SAAT INI, kita ENGGAN REPOT dan merasa TAK TERLALU PENTING untuk BERUBAH.


Sehingga BUKANNYA BERKEMBANG dan MAJU, kita terus JALAN DI TEMPAT dan TIDAK MENGALAMI TEROBOSAN.


MARI İZİNKAN kita "DIBONGKAR" oleh TUHAN.


UBAH KEBIASAAN dan POLA PIKIR kita selama ini menjadi KEBIASAAN dan POLA PIKIR yang SELARAS dengan RENCANA TUHAN atas HIDUP kita.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

OMBAK DAN SELANCAR

BERPIKIR KRITIS

MELADENI PERBANTAHAN?