Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2019

PEMIMPIN POPULER

Gambar
PEMIMPIN POPULER 1 Samuel 18:6-16 Menjadi PEMIMPIN hampir otomatis membuat NAMA kita LEBIH DIKENAL. FACEBOOK, SOSOK yg LEKAT dengan perusahaan itu jelas Mark Zuckerberg, karena dia adalah PEMIMPINNYA. Meski tentu yg BEKERJA KERAS BUKAN HANYA DIA. Di sebuah ORGANISASI pasti yg lebih POPULER adalah KETUANYA. SATU PASUKAN MEMENANGKAN pertempuran, yg mendapatkan banyak SOROTAN jelas KEPALA PASUKAN atau JENDERAL PERANGNYA. Namun, jika kemudian kita BERPIKIR bahwa PEMIMPIN itu HARUS POPULER, maka itu SALAH KAPRAH. Ketika orang berpikir menjadi PEMIMPIN HARUS POPULER, maka: - Ketika dalam timnya ada ORANG LAIN yg SAMA POPULER, bahkan LEBIH POPULER (karena KINERJA dan PRESTASINYA yg BAGUS), la bisa menganggap orang itu sebagai ANCAMAN. Ini seperti Saul yg menganggap Daud sebagai ANCAMAN, meski yg dilakukan Daud sebenarnya MENGUNTUNGKAN Saul dan seluruh bangsa Israel sendiri. - Ia juga akan BERUSAHA agar PERHATIAN orang TERTUJU KE DIRINYA. Padahal, yg seharusnya di

KETIKA ANDA PERGI

Gambar
KETIKA ANDA PERGI Kisah Rasul 9:36-43, 1 Petrus 2:12 (FAYH) Saat naik kendaraan umum, kadang ada juga PENUMPANG yg MENARIK PERHATIAN. Ketika penumpang ini TURUN, kita MENYADARINYA. Tapi, yg kita rasakan bisa 2 hal: 1. Agak SEDIH. Mungkin karena penumpang itu RAMAH atau MENYENANGKAN atau PENAMPILANNYA MENARIK. 2. LEGA. la menarik perhatian tapi karena RIBUT dan MENGGANGGU. Atau (maaf) BAU BADANYA menyengat. Atau ia tipe penumpang EGOIS yg mengambil tempat duduk secara berlebihan saat banyak penumpang lain harus berdiri. HIDUP kita semua pasti akan BERAKHIR. Ketika kita MENINGGALKAN DUNIA ini, APAKAH RESPONS yg orang-orang miliki? APAKAH mereka merasa KEHILANGAN? Atau justru LEGA? Atau mereka bahkan TIDAK TERLALU MEMERHATIKAN jika Anda telah tiada? Di DUNIA KERJA juga SAMA. Ketika Anda RESIGN dari tempat kerja atau DIPINDAH ke daerah/bagian lain, BAGAIMANA kira-kira PERASAAN orang? Jika mereka TAK MERASAKAN APA-APA, bahkan "TAK SADAR" Anda

BERMULA DARI HATI

Gambar
BERMULA DARI HATI Yakobus 4:1-10, Amsal 4:23 Saya benar-benar GUGUP ketika pertama kali saya WAWANCARA KERJA. Sehingga saya memberikan JAWABAN yg SALAH KAPRAH di saat WAWANCARA. Ketika saya pertama kali MEMPRESENTASIKAN sebuah proyek di hadapan para investor. Jantung saya BERDETAK LEBIH CEPAT dari biasanya, dan KERINGAT saya terus MENGALIR padahal ruangan ber-AC. Karena PANIK saya SALAH membuka power point materi, LIDAH saya seolah TERCEKAT, dan TIDAK BISA BERBICARA apa-apa. Sebuah PENGALAMAN yg SUNGGUH MEMALUKAN. APA yg ADA DI DALAM, itu MENENTUKAN APA yg DI LUAR. APA yg TERJADI dengan HATI kita, BERDAMPAK pada TINDAKAN kita. Saya NERVOUS, makanya itu BERDAMPAK pada TINDAKAN saya yg KACAU BALAU. ALKITAB mengingatkan agar kita MENJAGA HATI dengan segala KEWASPADAAN, karena SEGALA TINDAKAN selalu BERSUMBER dari HATI. Hawa TIDAK TIBA-TIBA MEMAKAN buah yg TUHAN larang, tetapi DIMULAI dengan HATINYA yg TERGODA. DARI KEINGINAN LAHIRLAH TINDAKAN. Seseorang TID

OPTIMIS REALISTIS

Gambar
OPTIMIS REALISTIS Yosua 3, Yakobus 2:20 Dalam bukunya 9 HAL yg DILAKUKAN ORANG-ORANG SUKSES SECARA BERBEDA, Heidi Grant Halvorson, psikolog sosial mengemukakan 2 JENIS OPTIMISME. 1. OPTIMIS REALISTIS Yg mempercayai bahwa mereka akan SUKSES namun juga memahami mereka harus MENYUSUN STRATEGI, BERUPAYA KERAS, MERENCANAKAN, dan TANGGUH dalam menghadapi segala RINTANGAN. 2. OPTIMIS TIDAK REALISTIS. Yg mempercayai bahwa KESUKSESAN akan terjadi kepada mereka sebagai UPAH karena PIKIRAN POSITIF mereka. Untuk menjadi OPTIMIS yg REALISTIS, Halvorson menyarankan kita JANGAN hanya MEMPERTAHANKAN KESAN POSITIF saja. TIDAK HANYA SELALU BERKATA POSITIF, selalu TERSENYUM, selalu MENYEMANGATI, dll, tapi juga melakukan EVALUASI JUJUR atas TANTANGAN yg mungkin dihadapi. “JANGAN MEMVISUALISASI KESUKSESAN. VISUALISASIKAN LANGKAH-LANGKAH yg akan Anda ambil dalam menuju KESUKSESAN,” tegasnya. IMAN TANPA PERBUATAN adalah MATI (Yak 2:14). Kita harus percaya TUHAN MEMELIHARA dan MEMBER

DIUTUS SEPERTI DOMBA

Gambar
DIUTUS SEPERTI DOMBA Matius 10:16-33 Suatu saat seorang artis film mengungkapkan niatnya untuk MENONAKTIFKAN semua jenis MEDSOS pribadinya. Karena ia mulai merasa TERGANGGU dengan ulah beberapa orang yg membuatnya TIDAK NYAMAN. Ada oknum yg menggunakan sebagian INFORMASI yg DIUNGGAHNYA, dijadikan bahan untuk melakukan HAL-HAL yg TIDAK BENAR, mulai dari menyebarkan HOAX sampai melakukan aksi PENIPUAN. FAKTANYA, dunia yg kita tempati TAK HANYA DIPENUHI oleh orang-orang yg BERHATI BAIK dan TULUS layaknya malaikat. Kita juga BERDAMPINGAN, mungkin malah BERBAGI RUANG KERJA atau harus BEKERJA SAMA dengan orang-orang yg terkadang membuat kita TIDAK NYAMAN. Beberapa klien bisnis, pelanggan, atau orang-orang yg menggunakan jasa atau membeli produk yg kita hasilkan mungkin ada pula yg BERNIAT BURUK dengan MENIPU atau MERUGIKAN kita. Maka YESUS MENGUTUS KITA untuk menjadi seperti DOMBA ke TENGAH KAWANAN SERIGALA. KUNCINYA adalah MENJALANI HIDUP dengan CERDIK dan TULUS HATI.

TERLALU SEDIKIT?

Gambar
TERLALU SEDIKIT? Matius 20:1-16 Pekerja yg DATANG PAGI hari sudah SEPAKAT dengan pemilik anggur tentang BESARNYA UPAH yaitu satu dinar. Tapi begitu ia MENGETAHUI bahwa pekerja yg DATANG SORE hari (BEKERJA SEBENTAR) juga mendapat UPAH yg SAMA, ia pun jadi BERSUNGUT-SUNGUT! Ia merasa KURANG, yg DITERIMANYA TERLALU SEDIKIT. Padahal sebelumnya, UPAH satu dinar itu CUKUP. MONYET KAPUCIN (CAPUCHIN KAAPORI) dari Brasil ini UNIK. la mau MAKAN BUAH yg diberikan kalau ia MELIHAT teman-temannya juga MENDAPAT BUAH yg SAMA. la mau MAKAN ANGGUR kalau MELIHAT teman-temannya JUGA MAKAN ANGGUR. Ia mau MAKAN TIMUN ketika MELIHAT teman-temannya MENDAPAT TIMUN. Suatu kali MONYET KAPUCIN ini diberi ANGGUR, sedangkan teman-teman yg lain diberi TIMUN. APA yg TERJADI? MONYET ini MEMILIH TIDAK MAKAN! la MELEMPARKAN ANGGUR-ANGGUR tersebut! la MARAH karena MERASA diperlakukan TIDAK ADIL! Padahal ANGGUR adalah BUAH yg SANGAT DISUKAI kapucin, tapi begitu yg lain MENDAPAT sesuatu y

JATUH BANGUN

Gambar
JATUH BANGUN Filipi 3:13-16 Arianna Huffington, salah satu PENDIRI THE HUFFINGTON POST (sangat populer di dunia)  ternyata pernah mengalami JATUH BANGUN dalam PERJALANAN KARIERNYA. Arianna yg mengawali KARIER sebagai penulis, naskahnya pernah DITOLAK oleh 36 penerbit. Bahkan ketika akhirnya BUKUNYA BERHASIL DILUNCURKAN, ia masih harus mendapatkan berbagai macam KRITIK PEDAS yg membuatnya hampir KEHILANGAN KEPERCAYAAN DIRI. Saat hampir MENYERAH, ia selalu mengingat nasihat ibunya yg mengajarkan bahwa KEGAGALAN BUKANLAH KEBALIKAN dari KESUKSESAN, melainkan sebuah BATU PIJAKAN untuk MENCAPAI KESUKSESAN. Dengan memegang PRINSIP tersebut, ia pun akhirnya BERHASIL MERAIH KESUKSESAN. Di balik kisah KESUKSESAN biasanya terdapat berbagai macam kisah KEGAGALAN. Orang sering IRI melihat KESUKSESAN yg diraih orang lain, tapi LUPA BAGAIMANA orang itu pernah JATUH BANGUN dan mengalami KEGAGALAN BERKALI-KALI sebelum akhirnya bisa mencapai KESUKSESAN. Sebuah hal yg WAJAR bila kit

TANTANGAN ZAMAN

Gambar
TANTANGAN ZAMAN Matius 28:16-20 Dulu sempat populer jargon "PIYE KABARE, ENAK JAMANKU TO?" BENARKAH zaman dulu LEBIH ENAK dari zaman sekarang? Tentu saja TIDAKLAH DEMIKIAN. Setiap zaman punya KEMUDAHAN dan TANTANGANNYA sendiri-sendiri. Kita yg hidup di ZAMAN MODERN seperti sekarang, LAYAK untuk BERSYUKUR. MENGAPA? Untuk belajar sesuatu itu GAMPANG, CEPAT, dan SANGAT MURAH. Tinggal buka YOUTUBE, kita bisa BELAJAR SEMUANYA. APAKAH ini berarti ZAMAN SEKARANG LEBIH MUDAH dan LEBIH ENAK dibandingkan dengan ZAMAN DULU? Tentu saja TIDAK DEMIKIAN. AKSES untuk BELAJAR memang MUDAH, tapi itu juga membuat bahwa PERSAINGAN menjadi SEMAKIN KETAT karena SEMUA juga punya AKSES untuk BELAJAR dengan MUDAH. Jika KEMAMPUAN kita hanya RATA-RATA atau BIASA saja, dengan MUDAH kita akan “TENGGELAM” dan sama sekali TIDAK TERLIHAT. Dengan kata lain, kita harus bisa “STANDOUT” di tengah PERSAINGAN yg SANGAT KETAT. BUKANKAH ini juga TANTANGAN yg TIDAK MUDAH? Tak perl

BOS BUKAN PEMIMPIN

Gambar
BOS BUKAN PEMIMPIN Matius 20:20-28 Semua orang menginginkan MENJADI BOS. MENJADI BOS artinya : - Kita bisa MENYURUH orang lain melakukan ini itu untuk diri kita. - Kita DIUTAMAKAN, mendapat FASILITAS dan PENDAPATAN TERBAIK dibandingkan yg lain. PERINTAH BOS adalah ATURAN dan para bawahan harus TAAT ATURAN. BOS selalu BENAR, jika BOS SALAH, INGAT bahwa BOS selalu BENAR. Pada kenyataannya, MENJADI PEMIMPIN dan MENJADI BOS itu BEDA. Namun, di mana-mana kita akan lebih banyak menemui BOS atau SEORANG BERJIWA BOS daripada menemui PEMIMPIN atau yg BERJIWA PEMIMPIN. Orang yg SUKA MEMERINTAH, MERASA DIRINYA PENTING, ingin semua orang FOKUS KE DIRINYA, BANYAK ORANG SEPERTI ITU. Itulah sebabnya, jika INGIN SUKSES, kita harus bisa MENJADI PEMIMPIN, BUKAN SEKADAR BOS. Untuk MENJADI PEMIMPIN, kita bahkan tak perlu menunggu MEMILIKI JABATAN atau DIBERI TANGGUNG JAWAB MENJADI KEPALA lebih dulu. Kita bisa MELAKUKANNYA KAPAN SAJA, karena sesungguhnya MENJADI PEMIMPIN adala

DARI SENAR LAYANG-LAYANG

Gambar
DARI SENAR LAYANG-LAYANG Matius 18:1-5, Lukas 16:10 Homan Walsh, remaja 15 tahun yg sangat HOBI bermain LAYANG-LAYANG. Satu waktu di tahun 1848, Walsh MENERBANGKAN LAYANG-LAYANGNYA dari sisi air terjun Niagara yg MEMBENTANG 241 meter ke sisi seberang. Disana, seseorang MENANGKAPNYA, MENGAITKAN SENAR itu dan MEMASANGKAN SENAR baru yg LEBIH KUAT. Walsh MENERBANGKAN LAYANG-LAYANGNYA lagi ke sisinya dan MEMASANG SENAR lain yg LEBIH KUAT, bahkan sampai kemudian KABEL BAJA untuk DITERBANGKAN ke SEBERANG, demikian terus menerus. Inilah AWAL PEMBANGUNAN JEMBATAN Niagara. Saat ini, ada 3 JEMBATAN melintasi Niagara dan JEMBATAN yang DIAWALI SENAR LAYANG-LAYANG itu sudah diubah menjadi JEMBATAN dari BATU yg SANGAT KOKOH. Tapi, SIAPA SANGKA itu DIAWALI seutas SENAR LAYANG-LAYANG yg diterbangkan anak USIA 15 tahun! HAL-HAL BESAR pun DIMULAI dari hal-hal KECIL (Luk 16:10). POHON yg BESAR dan KUAT, DIAWALI dari BIJI SESAWI yg adalah BIJI TERKECIL (Mrk 4:31-32). Sebuah GUNUNG

SUDUT PANDANG LAIN

Gambar
SUDUT PANDANG LAIN 2 Korintus 4:16-18 Jika Anda bertanya, "BERAPAKAH SETENGAH dari DELAPAN?" dan dijawab: “NOL”, maka Anda mungkin akan menganggapnya TIDAK MASUK AKAL atau BODOH. Tapi, sebelum Anda MENGHAKIMINYA, coba Anda PIKIRKAN lagi; BUKANKAH SETENGAH dari ANGKA DELAPAN memang adalah angka NOL? (DIBENTUK dari angka NOL yg DILETAKKAN di atas angka NOL yg lain) Andaikata orang tadi menjawab "TIGA", maka itu pun TIDAK SALAH. Jika DITARIK GARIS dari ATAS ke BAWAH MEMOTONG bagian TENGAH angka 8, BUKANKAH kita mendapati dua angka 3 yg SALING BERHADAPAN? Jadi, BERAPA SETENGAH dari DELAPAN? Bisa 4, bisa 0, bisa 3, TERGANTUNG dari SUDUT MANA kita MEMANDANGNYA. Ketika 10 PENGINTAI LAIN melihat negeri Kanaan TIDAK AKAN MAMPU DIREBUT karena penduduknya seperti RAKSASA, Yosua dan Kaleb justru PERCAYA DIRI bangsa Israel dapat MEREBUT Kanaan. Ketika yg lain MEMANDANG kepada APA yg DILIHAT oleh mata, Yosua dan Kaleb MEMANDANGNYA dari SUDUT PANDANG ALLAH. I

PROSES SULIT

Gambar
PROSES SULIT Kejadian 37:12-36, Yakobus 14 Di balik CITA RASA WINE yg begitu NIKMAT, PEMBUATANNYA ternyata harus melalui PROSES yg PANJANG, SULIT, dan memakan WAKTU yg SANGAT LAMA. WINE dibuat dari buah ANGGUR BERKUALITAS TINGGI yg DIPANEN dalam kondisi MEMBEKU. WAKTU MEMETIKNYA pun harus TENGAH MALAM pada MUSIM SALJU, di mana SUHU udaranya MINUS. Sementara KANDUNGAN AIR dalam buah anggur MEMBEKU, GULA dan ZAT-ZAT ALAMI lain di dalamnya TIDAK TURUT MEMBEKU, sehingga buah ANGGUR tersebut memiliki CITA RASA TERBAIK untuk DIPROSES menjadi MINUMAN. MEMETIK ANGGUR di kala MUSIM DINGIN dengan udara menusuk tulang plus rasa kantuk menyerang, jelas BUKAN PERKARA MUDAH. Tapi TANPA KESEDIAAN untuk MELAKUKAN PROSES tersebut, TIDAK AKAN DIHASILKAN WINE BERCITARASA SEMPURNA yg bisa dinikmati banyak orang. Di usianya yg masih sangat muda, Yusuf mengalami PROSES HIDUP yg BERAT dengan berbagai-bagai TEKANAN HIDUP. la DIJUAL oleh saudara-saudaranya menjadi BUDAK, DIFITNAH oleh ist

MENYERANG SAUDARA

Gambar
MENYERANG SAUDARA Ulangan 2:1-9 Meski Edom MENUTUP wilayahnya yg akan DILINTASI orang Israel menuju Kanaan, TUHAN MELARANG Israel MENYERANG mereka. “JANGANLAH engkau MENGANGGAP KEJI orang Edom, sebab dia SAUDARAMU." (UI 23:7a). Israel harus MEMBELI dari Edom MAKANAN untuk dimakan maupun AIR untuk diminum. Meskipun setelah itu orang Edom tetap TAK MENGIZINKAN mereka LEWAT sehingga TERPAKSA HARUS BERJALAN MEMUTAR, Israel tetap TAK BOLEH MENYERANG. Hal yg serupa TUHAN PERINTAHKAN kepada Israel ketika mereka tiba pula di negeri orang Moab kemudian orang Amon (UI 2:19), Israel pun HANYA MELALUI daerah-daerah itu TANPA MENGAMBIL APAPUN. Baik Israel, Edom, Moab dan Amon semuanya masih BERHUBUNGAN DARAH. Bila menyangkut HARTA atau TANAH WARISAN, KONFLIK ANTAR SESAMA SAUDARA bisa TAK KALAH SENGITNYA dari KONFLIK antara DUA NEGARA MUSUH BEBUYUTAN. Celakanya, karena SAKIT HATI itu DIWARISKAN TURUN-TEMURUN, para generasi penerus turut MEMILIKI RASA PERMUSUHAN TANPA MENGE

WAKTU ISTIRAHAT

Gambar
WAKTU ISTIRAHAT Keluaran 20:8-11 Cedric Vaivre, tukang roti di Perancis dikenai HUKUMAN DENDA sebesar 51 juta rupiah, karena ia BERJUALAN roti TANPA LIBUR. UNIK bukan? Ternyata pemerintah setempat mengeluarkan UNDANG-UNDANG yg MENGHARUSKAN warga BERISTIRAHAT DEMI KESEHATAN. PERATURAN DAERAH di propinsi Aube, tepatnya kota Lusigny-sur-Barse, tempat toko roti Lake Bakey milik Cedric beroperasi, MENGATUR bahwa semua usaha kecil di daerah itu hanya DIIZINKAN BEROPERASI MAKSIMAL 6 HARI DALAM SEPEKAN. Perancis memang amat KETAT MENGATUR JAM KERJA warganya dengan mempertahankan 35 jam kerja sepekan. Salah satu dari 10 PERINTAH ALLAH kepada umat Israel adalah untuk MENGINGAT dan MENGUDUSKAN HARI SABAT. HARI SABAT adalah supaya orang Israel BERHENTI atau BERISTIRAHAT dari segala PEKERJAANNYA pada HARI KETUJUH, sehingga disebut juga HARI PERHENTIAN PENUH dan HARI KUDUS bagi TUHAN (Kel. 16:23). Sebab 6 hari lamanya TUHAN menjadikan langit dan bumi, dan pada HARI yg KETUJUH l

NILAI SETIAP HARI

Gambar
NILAI SETIAP HARI Bilangan 20:2-13 Seekor anak ayam bertanya kepada induknya: "lbu, bisa tidak kalau hari ini lbu TIDAK USAH BERTELUR dulu. TEMANI aku JALAN-JALAN saja.” "TIDAK BISA, Nak, Ibu harus BEKERJA!" sahut induk ayam. "Tapi kan lbu SUDAH BANYAK BERTELUR. Hari ini LIBUR dulu saja, Bu." Lalu dengan penuh makna, sang induk ayam menjawab: "Nak, Ibu BERTELUR SETIAP HARI agar pemilik rumah TAK MENGGUNAKAN PISAU DAPURNYA. Jika SEHARI saja lbu TIDAK BERTELUR, mungkin kita berdua TIDAK AKAN HIDUP lagi.” Musa adalah SOSOK PENTING dalam PEMBEBASAN bangsa Israel dari perbudakan Mesir. Memang Yosua yg pada AKHIRNYA MEMBAWA Israel ke TANAH KANAAN, tapi JASA dan PERAN Musa tentu TIDAK BISA DIANGGAP SEBELAH MATA. Jika TIDAK ADA Musa, maka Yosua pun TIDAK AKAN PERNAH ADA. Musa BERSABAR dan MENGUASAI DIRINYA setiap hari selama PULUHAN TAHUN mendengarkan SUNGUT-SUNGUT bangsa Israel. Tapi nyatanya hal itu TIDAK MAMPU MEMBAWANYA MASUK ke tanah K

REMEH TAPI MENENTUKAN

Gambar
REMEH TAPI MENENTUKAN Kejadian 25:29-34 Ada beberapa program TV (juga di Youtube) bertema MENOLONG ORANG yg KESUSAHAN (entah berupa renovasi rumah, memberi uang belanja, dll). Namun, KONSEPNYA TIDAK SERTA MERTA MEMBERI begitu saja. Biasanya didahului dengan MENGUJI kepada TARGETNYA. Misalnya dengan MENGUTUS seorang untuk pura-pura minta PERTOLONGAN SEDERHANA pada TARGET. Jika TARGET MAU MENOLONG, maka dialah yg berhak MENDAPATKAN REJEKI tersebut. Tapi jika TARGET itu TIDAK MAU MENOLONG, maka HILANG juga KESEMPATANNYA MENDAPATKAN REJEKI. Meski pada akhirnya selalu ada yg LOLOS TES, tapi ternyata BANYAK juga yg GAGAL dalam UJIAN ini. Tanpa mereka tahu dan sadari, mereka sebenarnya telah MEREMEHKAN HAL SEDERHANA, yg TERNYATA bisa memberikan KEUNTUNGAN yg jauh LEBIH BESAR. TUHAN seringkali memakai CARA yg SAMA. INGAT KISAH Gideon dan 300 pasukannya? Sebelum TUHAN memberi KEMENANGAN, la membuat beberapa TES, antara lain TES KEBERANIAN dan juga TES ETIKA/INTEGRITA

KEPEMIMPINAN BASKOM

Gambar
KEPEMIMPINAN BASKOM Matius 20:20-28 Banyak orang beranggapan bahwa KEPEMIMPINAN adalah KEKUASAAN, POSISI, atau JABATAN. Padahal KEPEMIMPINAN dan KEKUASAAN adalah 2 hal yg BERBEDA. Bisa saja seseorang memiliki KUASA, POSISI, dan JABATAN, tapi belum tentu ia adalah PEMIMPIN dalam ARTI yg SESUNGGUHNYA. PEMIMPIN karena KEKUASAAN selalu MENUNTUT KEPATUHAN, KETAATAN, dan PENGHORMATAN dari orang-orang yg dipimpinnya. Demi itu, banyak PEMIMPIN menggunakan TANGAN BESI dalam MEMERINTAH. KEPEMIMPINAN MODEL seperti ini sudah ada sejak dari zaman TUHAN YESUS, sebab seperti itulah kekaisaran Romawi MENGOKOHKAN KUASA dan PEMERINTAHANNYA. Mereka MEMERINTAH rakyatnya dengan TANGAN BESI dan pembesar-pembesar menjalankan KUASANYA dengan KERAS (ay.25). Dalam hal ini, PEMIMPIN memposisikan diri sebagai SOSOK yg MEMEGANG TONGKAT BESI yg harus DITAKUTI dan DIHORMATI. Dengan BUDAYA KEPEMIMPINAN seperti itu, YESUS menyatakan sebuah KONSEP KEPEMIMPINAN yg BERTOLAK BELAKANG. Bukan MEMER

TIDAK PERNAH SUKSES

Gambar
TIDAK PERNAH SUKSES Ratapan 3:21-40 Terlalu sering kita mendengar orang berkata, "Saya TIDAK PERNAH SUKSES." Dengan MUDAH mereka menyebutkan 10 KEGAGALAN atau KEKALAHAN daripada menceritakan 1 KESUKSESAN atau KEMENANGAN mereka. BENARKAH kita selalu GAGAL atau KALAH? BENARKAH kita TIDAK PERNAH BERHASIL atau MENANG? Jack Canfield, penulis buku laris seri Chicken Soup for the Soul, menceritakan perjumpaannya dengan seorang imigran asal Iran yg merasa TIDAK PERNAH MERAIH SUKSES dalam HIDUPNYA. Imigran itu menceritakan bahwa ketika KERUSUHAN terjadi pada tahun 1979 maka ia telah MEMINDAHKAN seluruh keluarganya ke Jerman. Di sana ia BELAJAR bahasa Jerman dan menjadi MEKANIK MOBIL. Baru-baru ini ia MEMINDAHKAN seluruh keluarganya ke Amerika Serikat dan lagi-lagi ia harus BELAJAR bahasa Inggris dan mengikuti sebuah PROGRAM KETRAMPILAN KHUSUS agar bisa SURVIVE di negeri paman Sam. BENARKAH imigran ini TIDAK PERNAH SUKSES? Banyak orang mendefinisikan KESUKSESA

TENTUKAN HIDUP SENDIRI

Gambar
TENTUKAN HIDUP SENDIRI Hakim-hakim 11:1-11 Seorang pria PEMABUK membesarkan 2 anak laki-lakinya. Beberapa tahun kemudian, kedua anak laki-laki itu MEMILIH JALAN yg BERBEDA satu sama lain. Yg satu, ternyata MEMILIH JALAN HIDUP seperti ayahnya; la juga menjadi seorang PEMABUK. Sedang yg satunya MEMILIH JALAN yg benar-benar BERBEDA; la menjadi seorang pribadi yg benar-benar ANTI terhadap ALKOHOL. Seorang psikolog kemudian BERTANYA kepada mereka berdua, secara TERPISAH: “MENGAPA Anda MENJADI seorang PEMABUK”, dan “MENGAPA Anda MENJADI seorang yg ANTI terhadap ALKOHOL?” APAKAH jawaban mereka BERBEDA? Ternyata 2 pertanyaan berbeda itu adalah SAMA: “APA yg bisa Anda HARAPKAN, jika Anda MEMILIKI seorang AYAH seperti AYAH SAYA?” Namun 2 anak tersebut MELIHAT MASALAH dengan CARA BERBEDA. Yg menjadi PEMABUK, merasa hidupnya DITENTUKAN oleh AYAHNYA. AYAHNYA BEGITU, YA SUDAH, TIDAK ADA yg bisa DILAKUKAN. Sedang yg ANTI ALKOHOL, merasa bahwa sang ayah SANGAT TIDAK PATUT u

MENCINTAI PEKERJAAN

Gambar
MENCINTAI PEKERJAAN Kolose 3:22-25, Pengkhotbah 3:22a Joe Girard pernah mencoba menjalani 40 macam pekerjaan, tapi semuanya GAGAL karena la TIDAK MENYUKAINYA. Seiring berjalannya waktu, ia pun kemudian MENEMUKAN PASSION-NYA ketika MENEKUNI PEKERJAAN sebagai SALESMAN MOBIL. Berkat KECINTAANNYA pada PEKERJAANNYA itu, di usianya yg ke-49, Joe menjadi WIRANIAGA MOBIL NOMOR SATU di Amerika selama 11 tahun berturut-turut. Joe MENJUAL 13.001 unit mobil di sebuah dealer Chevrolet antara tahun 1963 dan 1978, bahkan PRESTASINYA tersebut diakui oleh GUINNESS BOOK of WORLD RECORDS sebagai WIRANIAGA yg MENJUAL MOBIL TERBANYAK dalam setahun. Jika KETERPAKSAAN yg menjadi LANDASAN kita dalam BEKERJA, tentu sulit mengharapkan TOP PERFORMANCE dari PEKERJAAN yg kita LAKUKAN. Agar yg kita KERJAKAN bisa MEMBAWA HASIL yg TERBAIK, maka kita harus MENCINTAI PEKERJAAN, artinya melakukan PEKERJAAN dengan HATI yg GEMBIRA (Pkh. 3:22a). Jika kita melakukan PEKERJAAN dengan BERAT HATI, BERKELUH

JATI DIRI

Gambar
JATI DIRI Mazmur 73 JANGAN SAMPAI JATI DIRI kita MENYATU dengan: - PEKERJAAN, sebab ketika PEKERJAAN kita BANGKRUT, BANGKRUT juga JATI DIRI kita. - KARIER, sebab ketika KARIER tidak kunjung naik tapi malah MEROSOT, MEROSOT juga jati diri kita. - JABATAN, sebab ketika kita TIDAK lagi BERKUASA maka kita akan merasa jadi orang TIADA GUNA. - UANG, sebab ketika UANG HILANG maka seolah HIDUP kita juga LENYAP. - MERK, sebab ketika kita TIDAK LAGI MENGENAKAN BARANG BERMEREK, kita jadi KEHILANGAN KEPERCAYAAN DIRI. JANGAN biarkan JATI DIRI MENYATU dengan APAPUN juga, selain TUHAN! Ketika JATI DIRI kita MENYATU dengan TUHAN, maka kita tidak akan takut KEHILANGAN sebab kita sudah MEMILIKI SEGALA-GALANYA. Jika kita MEMILIKI TUHAN (yg TERPENTING), yg lain menjadi tidak penting lagi. Jika kita sudah MENYATU dengan SUMBER, APAKAH kita masih harus TAKUT KEHILANGAN? Awalnya, pemazmur CEMBURU pada KEMUJURAN orang-orang fasik. Mereka BERBUAT JAHAT tapi malah MENDAPATKAN

TIDAK TERDUGA

Gambar
TIDAK TERDUGA Ayub 1:1-22 MASALAH ataupun BENCANA bisa DATANG KAPAN SAJA tanpa pernah kita duga sebelumnya. Ayub, orang yg begitu SALEH dan TAKUT akan ALLAH, orang yg SANGAT KAYA di zamannya karena DIBERKATI TUHAN. Kondisi keluarga yg awalnya MAKMUR dan BAHAGIA, secara tiba-tiba dalam SEKEJAP berubah menjadi KESEDIHAN MENDALAM. Dan secara terus menerus didera MUSIBAH. Melihat pengalaman Ayub, kita BELAJAR 3 HAL: I. PENDERITAAN itu dapat MENIMPA SIAPA SAJA termasuk orang-orang yg TAKUT akan TUHAN sekalipun. KEHIDUPAN yg kita anggap BAIK atau IMAN yg kita jalani TIDAKLAH MEMBERI JAMINAN bahwa kita akan TERHINDAR dari BENCANA yg memang TUHAN IZINKAN. II. APAPUN yg kita MILIKI, baik KEKAYAAN maupun KESEHATAN, bisa saja LENYAP tiba-tiba oleh sebab yg TIDAK PERNAH kita DUGA. Walaupun kita tetap BERUSAHA MEMENUHI KEBUTUHAN HIDUP dan MENJAGA TUBUH tetap SEHAT, kita harus tetap menyadari bahwa BENCANA bisa datang SETIAP SAAT dan KEKAYAAN tidak akan mampu MENGHINDARKAN ki

JANGAN KORBANKAN

Gambar
JANGAN KORBANKAN Amsal 9:10-12, Amsal 3:16 Sebagai profesional, APA yg kita BANGUN mengarah ke 3 hal (Amsal 3:16): 1. UMUR PANJANG (mencakup KESEHATAN). 2. KEKAYAAN (tidak saja berbicara MATERI, tetapi juga SAHABAT, TALENTA, SKILL, PRESTASI, dst). 3. KEHORMATAN (NAMA BAIK, WIBAWA, REPUTASI, dll). Namun, yg sering menjadi MASALAH, bukannya mendapatkan ketiga hal tersebut, kita justru MENGORBANKAN yg SATU untuk yg LAINNYA. Ada orang yg MENGORBANKAN KESEHATAN (UMUR PANJANG) untuk MENGEJAR KEKAYAAN. Ada juga yg MENUKARKAN KEHORMATAN dan KELUARGA untuk KEDUDUKAN dan KARIER. Padahal ALKITAB memiliki CARA untuk MENDAPATKAN KETIGANYA. Pdt. Jose Carol mengatakan bahwa KEKAYAAN yg sebenarnya adalah memiliki HIKMAT. HIKMAT memampukan kita untuk menentukan PRIORITAS di dalam KEHIDUPAN, sehingga kita TIDAK PERLU MENGORBANKAN HAL-HAL PENTING di dalam HIDUP kita. HIKMAT membantu kita untuk MEMILIH PILIHAN yg BENAR sehingga kita dapat MENGELOLA HIDUP kita dengan BIJAKSANA.

MEMIMPIN ITU BAKAT?

Gambar
MEMIMPIN ITU BAKAT? Hakim hakim 6 Memang ada orang yg DILAHIRKAN dengan BAKAT-BAKAT ISTIMEWA. Sejak dari KECIL sudah terlihat bahwa orang tersebut memiliki KEMAMPUAN dan BAKAT yg MENGAGUMKAN. Ketika DIGEMBLENG sedemikian rupa, ia pun menjadi ORANG yg LUAR BIASA. Lalu orang memberinya STEMPEL, ATLET BERBAKAT, PENYANYI BERBAKAT, AKTOR BERBAKAT, dst. Seolah-olah BAKAT menjadi SEGALANYA. Bahkan, BAKAT menjadi PENENTU SUKSES TIDAKNYA seseorang di kelak kemudian hari. BAKAT memang merupakan salah satu FAKTOR PENUNJANG KEBERHASILAN, tapi kita harus mengerti bahwa BAKAT BUKANLAH SEGALA-GALANYA. BAGAIMANA dengan KEPEMIMPINAN? APAKAH KEPEMIMPINAN juga membutuhkan BAKAT? APAKAH ada orang-orang tertentu yg memang DILAHIRKAN dengan KEMAMPUAN MEMIMPIN yg HEBAT, sedangkan ada orang yg TIDAK MEMILIKI KEMAMPUAN MEMIMPIN sama sekali? BAKAT memang PENTING, tapi BAKAT BUKAN SEGALA-GALANYA. Demikian juga dalam KEPEMIMPINAN. Memang ada orang-orang tertentu yg dilahirkan denga

BAHAGIA DULU ATAU SUKSES DULU?

Gambar
BAHAGIA DULU ATAU SUKSES DULU? Ams 15:13, Pkh. 3:22 Banyak orang berkata, “SUKSES membuat kita BAHAGIA.” Dengan kata lain, kita harus menjadi KAYA lebih dulu, setelah itu barulah kita BAHAGIA. HASIL PENELITIAN yg dilakukan oleh Shawn Achor, dosen Harvard University menunjukkan KENYATAAN yg SEBALIKNYA. Kalau kita BAHAGIA LEBIH DULU, ternyata kemungkinan MERAIH SUKSES jauh LEBIH BESAR. ARTINYA, BUKAN SUKSES yg membuat BAHAGIA tapi BAHAGIALAH yg membuat SUKSES. Penelitiannya seperti ini, TINGKAT EMOSI 272 karyawan DIUKUR, kemudian peneliti MELIHAT KINERJA mereka 18 bulan berikutnya. DITEMUKAN bahwa mereka yg AWALNYA BAHAGIA, ternyata memiliki KINERJA yg LEBIH BAIK dan akhirnya mendapat BAYARAN LEBIH TINGGI. Benarlah bahwa apa yg TERLIHAT DARI LUAR adalah BERSUMBER DARI DALAM. APA yg di HATI selalu MELUAP KELUAR dalam bentuk SIKAP dan TINDAKAN. Jika HATI kita BAHAGIA, maka secara otomatis kita BEKERJA dengan SEPENUH HATI dan PENUH SEMANGAT. HASILNYA adalah PROMO

KUASA PERSUASI

Gambar
KUASA PERSUASI Kisah Para Rasul 17:2-4 Angin dan matahari BERDEBAT SENGIT. Masing-masing merasa dirinyalah yg PALING KUAT. Angin pun berkata: “Di bawah ada seorang pria memakai JAKET TEBAL, mari kita BUKTIKAN SIAPA yg bisa lebih cepat membuat JAKET itu LEPAS darinya!” Matahari SETUJU dan membiarkan angin MENCOBANYA terlebih dulu. Dengan SEGENAP TENAGANYA, angin menerpa pria itu dengan TIUPAN yg KERAS, sehingga jaket pria itu BERKIBAR-KIBAR. Tapi SEMAKIN KUAT angin MENIUP, SEMAKIN ERAT pula pria tadi memegang jaketnya. Angin pun MENYERAH. Ketika gilirannya tiba, matahari mulai MENYINARI pria itu dengan CAHAYANYA yg HANGAT. Perlahan-lahan, pria itu mulai merasa GERAH, dan mulai MEMBUKA KANCING JAKETNYA. SEMAKIN PANAS matahari memancarkan cahayanya, SEMAKIN pria itu merasa KEPANASAN. AKHIRNYA, pria itu MEMBUKA JAKETNYA. Itulah contoh KEKUATAN PERSUASI. Di Kisah Rasul 17:2-4, 18:4, 13:24-25, 26:28, 28:23-24, terlihat penginjilan sering dilakukan dengan GAYA

SELAMA PELUIT BELUM DITIUP

Gambar
SELAMA PELUIT BELUM DITIUP 2 Tawarikh 20:1-30 Dalam pertandingan sepak bola, SELAMA PELUIT PANJANG BELUM BERBUNYI SEGALA KEMUNGKINAN masih bisa TERJADI. Bahkan, BANYAK GOL-GOL TERCIPTA di masa INJURY TIME. GOL yg MENGUBAH KEADAAN. Dari yg SEMULA MENANG, malah JADI KALAH. Dari yg diprediksi akan ANGKAT KOPER, malah JADI MENANG. Segala KEMUNGKINAN masih BISA TERJADI. TIM yg sudah MEMIMPIN SKOR TIDAK BOLEH TAKABUR dan MENGENDORKAN PERMAINAN karena berpikir kemenangan sudah di tangan, sedangkan TIM yg KETINGGALAN NILAI TIDAK BOLEH MENYERAH karena keadaan bisa BERBALIK kalau ia terus BERJUANG. PRINSIP tersebut harus kita TERAPKAN dalam HIDUP kita. SELAMA PELUIT PANJANG BELUM BERBUNYI, maka kita TIDAK BOLEH MENYERAH. Masih ada KESEMPATAN bagi kita untuk MEMBALIKKAN KEADAAN. Yg penting TERUS saja BERJUANG. SEMANGAT MAKIN DIKOBARKAN, demikian juga DAYA GEDOR harus MAKIN DITINGKATKAN. Banyak perusahaan yg sudah di UJUNG TANDUK dan HAMPIR BANGKRUT ternyata BISA ME

GAGAL DI MASA TUA

Gambar
GAGAL DI MASA TUA Mazmur 71 Saat masuk USIA TUA, DAYA INGAT kita mulai MENURUN, MUDAH LUPA. TENAGA sudah jauh BERKURANG, MUDAH LELAH. Secara umur juga TIDAK LAGI PRODUKTIF. Itu sebabnya perusahaan yg sedang MENCARI KARYAWAN, selalu memberikan BATAS UMUR MAKSIMAL. Dengan kondisi seperti itu, jelas MEMULAI hal yg BARU di USIA TUA BUKANLAH hal yg MUDAH. Itu seperti OPA-OPA yg diajak NAIK GUNUNG. Di usia 50 tahun, Bernard Marcus menduduki POSISI CUKUP TINGGI di sebuah perusahaan yg menjual barang-barang perkakas. IDENYA, KINERJANYA, dan apa yg DILAKUKAN bagi konsumen membuat toko tersebut menjadi SANGAT MAJU. Bernard menjadi MANAJER FAVORIT bagi para konsumen karena ia selalu MENGUTAMAKAN KEPUASAN KONSUMEN. PERUBAHAN POSITIF yg dilakukan Bernard ternyata malah membuat pihak manajemen TIDAK MENYUKAINYA. Mereka menganggap Bernard LEBIH BERPIHAK dan LEBIH MENGUNTUNGKAN konsumen daripada perusahaan. Itu sebabnya pihak manajemen MEMECAT Bernard dengan TUDUHAN PALSU

MENUTUP TELINGA

Gambar
MENUTUP TELINGA Yeremia 11:1-17 Sudah seringkali Tomi melakukan KESALAHAN yg SAMA. BERKALI-KALI DITEGUR dan DIINGATKAN tentang cara kerja yg benar, BERKALI-KALI itu pula ia MENGANGGUK dan kemudian MELANGGAR LAGI. Siapa pun pasti GEREGETAN karenanya. BEBAL? Semua TEGURAN, MASUKAN, dan ARAHAN itu tampaknya TAK PERNAH MASUK TELINGANYA sama sekali. la MENUTUP TELINGA. Berulang-ulang bangsa Israel melakukan KESALAHAN FATAL yg SAMA: menyembah allah lain Nenek moyang mereka sudah BERKALI-KALI MERASAKAN AKIBATNYA. Namun, keturunan-keturunan berikutnya TAK SADAR-SADAR juga. Kisah-kisah tentang KEAJAIBAN yg DIALAMI para pendahulu saat MELANGKAH bersama ALLAH, atau HUKUMAN-HUKUMAN BERAT yg menimpa leluhur mereka ketika TIDAK MENGINDAHKAN PERINTAH-NYA, sejatinya DICERITAKAN SETIAP HARI dari orang tua kepada anak-anak. Namun, MENGAPA mereka tetap MEMILIH JALAN yg SALAH? Karena, mereka MENUTUP TELINGA (ay, 18). ORANG yg MENUTUP TELINGA dan TIDAK BERSEDIA MENERIMA ARAHAN

KRITERIA HOBI

Gambar
KRITERIA HOBI 1 Samuel 16:14-23 BOLEHKAH punya HOBI? Jelas BOLEH! Jika kita punya HOBI tertentu, bisa membuat HIDUP akan terasa LEBIH HIDUP dan LEBIH BERSEMANGAT. Apalagi jika kita memiliki TEKANAN yg begitu BESAR dalam PEKERJAAN, maka HOBI bisa menjadi RELAKSASI yg MELEPASKAN DIRI kita dari segala KETEGANGAN. Orang-orang SUKSES juga memiliki HOBI. Tapi biasanya mereka memilih HOBI dengan KRITERIA TERTENTU yg bisa MENINGKATKAN KUALITAS HIDUP dan MENDUKUNG KESUKSESAN mereka. Ada 3 KRITERIA HOBI yg bisa MENDUKUNG KESUKSESAN kita, yaitu HOBI yg BISA : I. MENGHASILKAN UANG. Ini adalah jenis “HOBI yg PALING MEMBAHAGIAKAN” Betapa TIDAK? Sudah MELAKUKAN apa yg kita SUKAI (tidak dibayar pun rela), masih dapat UANG. BERNYANYI, FOTOGRAFI, MENGULAS TRAVELING, MEMASAK, dst. PIKIRKAN HOBI KRITERIA ini. Siapa tahu HOBI ini malah akhirnya jadi SUMBER PENGHASILAN kita yg TERUTAMA. II. MENAJAMKAN PIKIRAN atau POTENSI kita. MEMBACA BUKU misalnya, ini adalah HOBI yg membu