PERLINDUNGAN SEJATI
PERLINDUNGAN SEJATI
Mazmur 142
Saat Daud dalam PELARIAN karena DIKEJAR-KEJAR Saul untuk DIBUNUH, GUA adalah TEMPAT PERSEMBUNYIAN yang PALING AMAN (ay. 1).
MENGAPA AMAN?
Karena GUA itu GELAP, TEMPAT yang GELAP sangatlah IDEAL untuk BERSEMBUNYI.
Selain GELAP, GUA juga memiliki BANYAK LEKUK yang tidak dapat diduga.
Lagipula, GUA yang satu biasanya TERHUBUNG dengan GUA yang LAIN, sehingga ketika orang yang dikejar LARI ke GUA maka hal itu akan SANGAT MENYULITKAN orang yang mengejarnya.
Walau demikian, Daud TIDAK MENGANDALKAN GUA sebagai TEMPAT PERLINDUNGANNYA.
Sebaliknya, Daud menjadikan TUHAN sebagai TEMPAT PERLINDUNGANNYA! (Baca ay. 6).
HELM adalah PELINDUNG KEPALA di saat terjadi BENTURAN karena KECELAKAAN.
HELM bisa MELINDUNGI kita, tapi PERLINDUNGAN TERAMAN adalah TANGAN TUHAN sendiri.
Dengan MEMILIKI ASURANSI, maka kita MEMILIKI PERLINDUNGAN KESEHATAN maupun secara FINANSIAL, tapi PERLINDUNGAN SEJATI adalah TUHAN sendiri.
Dengan melakukan INVESTASI, kita MELINDUNGI KEUANGAN kita dari gerusan inflasi, tapi SESUNGGUHNYA BERKAT PERLINDUNGAN dalam KEUANGAN kita adalah TUHAN.
Ini BUKAN BERMAKSUD mengatakan bahwa macam-macam PERLINDUNGAN seperti mengenakan HELM, memiliki ASURANSI, atau melakukan INVESTASI adalah HAL yang TIDAK PERLU.
BUKAN seperti itu POINNYA.
Itu PENTING dan HARUS DILAKUKAN.
Namun DI ATAS yang PENTING itu, masih ada yang TERPENTING, yaitu MENGANDALKAN TUHAN dalam segala perkara!
Jika kita MENGANDALKAN TUHAN, maka AMANLAH kita.
Daud LOLOS dari kejaran Saul BUKAN KARENA GESIT dan PINTARNYA Daud melainkan karena TUHAN MELINDUNGI Daud.
BIARLAH HAL yang SAMA berlaku dalam HIDUP kita.
JADIKAN TUHAN sebagai PERLINDUNGAN SEJATI, maka kita akan AMAN di TANGAN-NYA.
JANGANLAH kiranya kita MENGANDALKAN PERLINDUNGAN dari dunia ini, sebab PERLINDUNGAN dari dunia SANGATLAH TERBATAS.
Sebaliknya, PERLINDUNGAN TUHAN adalah AMAN untuk SELAMANYA.
Komentar
Posting Komentar