PECINTA JABATAN

 



PECINTA JABATAN

Matius 2:13-23


Saat ini kita lebih sering melihat NATAL digambarkan sebagai MOMEN ketika bala malaikat MEMUJI, gembala BERGEMBIRA, Maria dan Yusuf BERSYUKUR, orang majus PULANG dengan SUKACITA, Simeon dan Hana LEGA bisa menggendong MESIAS.


Tapi, di NATAL pertama juga, ada sosok yang MENYAMBUT KELAHIRAN YESUS dengan AMARAH MENYALA-NYALA.


SITUASI MENCEKAM itu TERJADI segera setelah segala KEGEMBIRAAN dan SUKACITA tadi.


Malaikat tiba-tiba MEMBERI TAHU Yusuf melalui MIMPI agar segera MENGUNGSIKAN Maria dan YESUS ke Mesir.


Herodes yang sadar para majus TIDAK KEMBALI PADANYA menjadi MARAH dan MEMERINTAHKAN semua bayi laki-laki usia 2 tahun ke bawah di Betlehem untuk DIBUNUH.


PERBURUAN, PEMBUNUHAN BAYI TAK BERSALAH, PENGUNGSIAN, AMARAH PEMIMPIN PARANOID, dan KETAKUTAN, mewarnai situasi di sekitar NATAL. 


Semua itu karena Herodes yang begitu KHAWATIR TAKHTANYA DIREBUT ORANG.


Padahal, KEKHAWATIRAN itu AMAT TIDAK LOGIS sebab bayi itu tentu harus BERANJAK DEWASA LEBIH DULU untuk bisa MENGGULINGKAN Herodes.


Para ahli sejarah memperkirakan Herodes MATI sekitar 2-3 tahun SETELAH PEMBANTAIAN BAYI itu terjadi.


Di mata Herodes, TAK ADA yang LEBIH PENTING SELAIN JABATANNYA.


Sejarah mencatat Herodes bahkan MEMBUNUH ISTRI dan 3 PUTRANYA SENDIRI karena ALASAN yang SAMA.


Namun, SEKUAT APAPUN ia berusaha MEMPERTAHANKAN JABATANNYA, SEBERAPAPUN USAHANYA MENGENDALIKAN rakyat dan orang di bawahnya, ia TETAP TAK BERDAYA MELAWAN KETETAPAN TUHAN.


Ya, PEMIMPIN yang TAK BERLINDUNG kepada TUHAN akan selalu merasa TAK AMAN SAAT MEMIMPIN. 


Herodes, Saul, Rehabeam, hingga Pilatus bahkan para imam Yahudi di masa YESUS, adalah CONTOH PEMIMPIN yang merasa TAK AMAN alias INSECURE. 


Mereka pun BERTINDAK MEMBABI BUTA demi MENYELAMATKAN JABATANNYA, yang AKIBATNYA hanya membuat mereka CELAKA SENDIRI.


ANDALKAN TUHAN dalam KEPEMIMPINAN Anda karena DIA yang MEMBERI, DIA pula yang BERHAK MENGAMBIL JABATAN Anda.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

OMBAK DAN SELANCAR

BERPIKIR KRITIS

MELADENI PERBANTAHAN?