HARTA DI SORGA
HARTA DI SORGA
Matius 6:19-24
Banyak orang yg BERSANDAR pada KERTAS.
DOKUMEN IDENTITAS DIRI (KTP, KK, Paspor), AKTA HAK MILIK (sertifikat tanah, buku bank, dll), SURAT PENGHARGAAN (ijazah, piagam), dan tentu saja UANG, SEMUA dari KERTAS.
Di dalam KERTAS RAPUH itulah orang MENYANDARKAN HARAPANNYA.
Benar, zaman ini, banyak hal telah BERALIH ke FORMAT DIGITAL.
Tapi, FAKTANYA data-data di komputer itu SAMA RAPUHNYA.
BUKANKAH cukup dengan SEKALI TEKAN, maka:
- SEMUA DATA bisa TERHAPUS?
- TABUNGAN SEUMUR HIDUP bisa BERPINDAH ke ORANG LAIN?
SANGAT TEPAT jika YESUS berkata, HARTA di dunia ini bisa RUSAK oleh NGENGAT dan KARAT, serta DIBONGKAR oleh pencuri.
Membaca dan merenungkan ini mungkin dapat membuat kita TAKUT dan KHAWATIR.
Betapa SEMUA yg kita MILIKI di dunia ini bisa HILANG dalam SEKEJAP.
Benar, kita harus KHAWATIR jika memang yg kita KUMPULKAN hanya HARTA dunia yg begitu MUDAH HILANG itu.
Maka KUMPULKAN sesuatu yg TAK AKAN RUSAK atau HILANG.
YESUS berkata tentang MENGUMPULKAN HARTA di SORGA.
Ini BUKAN tentang MEMBERI UANG bagi gereja atau BERBUAT BAIK agar bisa MASUK SORGA.
BUKAN seperti itu KONSEP KEKRISTENAN.
HARTA di SORGA bicara tentang ARAH HATI kita (Ayat 21).
Kita boleh menjadi DONATUR BESAR bagi gereja, tapi jika itu DILAKUKAN hanya supaya bisa balik DIBERKATI dan KAYA di DUNIA, maka kita masih MENGUMPULKAN HARTA DUNIA.
Kita boleh RAJIN BERBUAT BAIK, tapi jika itu hanya DILAKUKAN agar DIPUJI MANUSIA, itu berarti HATI kita masih BERPAUT ke DUNIA.
APAPUN yg kita LAKUKAN, LAKUKAN itu untuk KEMULIAAN TUHAN (1 Kor. 10:31).
Maka, BIARLAH TUHAN yg MENERANGI HATI kita dan BUKAN EGO dan AMBISI DUNIA.
Dengan begitu, HIDUP kita TERARAH pada DIA dan BUKAN kepada DUNIA.
Komentar
Posting Komentar