TAK BISA SENDIRI
TAK BISA SENDIRI
Ester 2:1-18
Biasanya GAMBAR ILUSTRASI tentang KEBERHASILAN berwujud sosok seperti ORANG MENGEPALKAN TANGAN di PUNCAK GUNUNG, PELARI MELINTASI GARIS FINISH SENDIRI, SINGA GAGAH di atas BUKIT, RAJAWALI TERBANG TINGGI SENDIRI, dst.
GAMBAR di ruang penulis terkenal, Alex Haley, ini ANEH, tapi baginya itu AMAT MEMOTIVASINYA.
Di GAMBAR itu ada KURA-KURA DI ATAS PAGAR TINGGI.
GAMBAR ini mengingatkan Haley jika SESUKSES, SEKAYA, SEPANDAI, SECAKAP, SEHEBAT apapun dirinya, semua TAK DAPAT IA CAPAI SENDIRIAN.
ADA ORANG LAIN yang "MENGANGKATNYA".
TIDAK ADA KURA-KURA bisa MEMANJAT PAGAR TINGGI, demikian juga TAK ADA ORANG BISA SUKSES SENDIRI.
Ester menjadi WANITA yang PALING BERUNTUNG.
Karena di PEMILIHAN RATU PERSIA, Esterlah yang akhirnya DIPILIH raja Ahasyweros untuk menjadi RATU menggantikan Wasti, RATU yang LAMA.
APAKAH Ester CANTIK? MENARIK? ANGGUN? memiliki KECAKAPAN hingga LAYAK menjadi RATU? YA.
Tapi jangan lupa, Ester bisa MENJADI RATU BUKAN KARENA KEHEBATANNYA SENDIRI.
Di balik itu, ADA JASA ORANG-ORANG DI SEKITAR Ester.
Yang TERUTAMA tentu Mordekhai, PAMAN sekaligus AYAH ANGKAT Ester (ay. 7).
JASA Hegai, PENGAWAS para perempuan calon ratu, juga TIDAK BISA DISEPELEKAN.
Karena Hegailah yang memberikan WANGI WANGIAN TERBAIK kepada Ester.
Juga masih ada para DAYANG yang MEMBANTU Ester dalam MASA PERSIAPAN menjelang PEMILIHAN RATU DIMULAI (ay. 9).
Dan tentu saja, TUHAN yang MENGATUR SEMUANYA itu.
TIDAK ADA ORANG yang MERAIH SUKSES SENDIRIAN.
SEMUA KEBERHASILAN pasti ada ANDIL ORANG LAIN, SEKECIL APAPUN ITU.
KEBERHASILAN kita MERAIH PUNCAK SUKSES TIDAK BISA DILEPASKAN dari ORANG-ORANG yang ada di SEKELILING kita.
Itulah ORANG-ORANG yang TUHAN KIRIM untuk MEMBANTU dan MENGANGKAT kita.
Jika kita MENGINGAT hal ini, maka kita TIDAK AKAN jadi ORANG SOMBONG yang GAMPANG MELUPAKAN JASA ORANG-ORANG di sekitar kita.
Sebaliknya, kita akan jadi ORANG yang RENDAH HATI dan mudah BEKERJA SAMA dengan ORANG LAIN.
SENDIRIAN kita TERBATAS, BERSAMA-SAMA kita BISA!
Komentar
Posting Komentar