MEMIMPIN MANUSIA

 



MEMIMPIN MANUSIA

1 Petrus 5:1-5


Tak sedikit orang menganggap PEKERJAAN adalah PENYEBAB KETIDAKHARMONISAN di KELUARGANYA. 


Akan tetapi, nyatanya PERBEDAAN antara DIRI KITA saat di TEMPAT KERJA dengan di RUMAH sering kali hanya terletak pada PAKAIAN dan MEJA yang kita PAKAI.


BAGAIMANAPUN, kita tetap ORANG yang SAMA dengan CARA PIKIR dan KARAKTER yang SAMA, bukan?


Yang lebih sering MERUSAK SUASANA di RUMAH BUKANLAH PEKERJAAN, tapi STRES di TEMPAT KERJA yang kita BAWA ke RUMAH.


Jika kita STRES saat di TEMPAT KERJA, SIKAP kita di RUMAH akan TERPENGARUH.


Sebaliknya, jika kita punya MASALAH di RUMAH, itu juga akan MEMENGARUHI KINERJA kita di KANTOR. 


Seberapapun kita LEMBUR atau DINAS ke LUAR KOTA, itu TAK AKAN MERUSAK SITUASI di RUMAH jika kita BAHAGIA saat di KANTOR, yang lalu akan kita TULARKAN saat di RUMAH.


Ini harus DIMENGERTI PEMIMPIN di TEMPAT KERJA. 


Sebagai ATASAN di tempat kerja, kita mungkin TAK BISA TERLALU IKUT CAMPUR urusan RUMAH TANGGA KARYAWAN.


Tapi INGAT, PERFORMA mereka di TEMPAT KERJA juga SANGAT DIPENGARUHI oleh APA yang TERJADI di RUMAH TANGGA mereka.


Maka dari itu, kita perlu menjadi PEMIMPIN yang TAK SEKADAR MEMIMPIN PEKERJAAN, tapi MEMIMPIN MANUSIA.


TAK SEKADAR PIAWAI dalam MENGORGANISIR PEKERJAAN, tapi bisa MENGKOORDINASI, MEMAHAMI, MENGARAHKAN, dan MEMPERKUAT KARYAWAN.


Sebuah PERUSAHAAN hanya bisa BERKEMBANG jika MANUSIA yang TERLIBAT di dalamnya juga BAHAGIA, POSITIF, dan BUKANNYA KHAWATIR atau STRES karena HAL-HAL di PERUSAHAAN maupun di RUMAH.


KEPEMIMPINAN yang PEDULI dengan MANUSIA adalah KEPEMIMPINAN yang ALKITAB AJARKAN. 


Bagi seorang GEMBALA, DOMBA-DOMBANYA adalah yang UTAMA.


KEPEMIMPINAN HEBAT selalu MENGUTAMAKAN MANUSIA, BUKAN PROGRAM, KEUNTUNGAN, atau KEKUASAAN.


Jika KARYAWAN BAHAGIA, PERUSAHAAN akan MENDAPAT yang TERBAIK dari mereka!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BISA JADI BERHALA

MOMEN SEMPURNA

OMBAK DAN SELANCAR