SENANG LIHAT ORANG SUSAH

 



SENANG LIHAT ORANG SUSAH

Yehezkiel 25:1-7


Kalau MEMBUNUH, MERAMPOK, MENCURI, BERZINA, itu dianggap DOSA SERIUS.


Kalau hanya "SENANG MELIHAT ORANG LAIN SUSAH", itu HAL BIASA.


BUKANKAH kebanyakan orang juga bersikap "SUSAH MELIHAT ORANG LAIN SENANG dan SENANG MELIHAT ORANG LAIN SUSAH"?


Namun itu CARA PANDANG yang KELIRU! 


SENANG MELIHAT ORANG LAIN SUSAH adalah DOSA yang SERIUS, dianggap JAHAT di hadapan TUHAN! (baca Ams.24:17-18).


Inilah DOSA Amon!


Bani Amon DÌHUKUM TUHAN BUKAN karena mereka MENYERANG dan MEMUSUHI Israel.


Tapi hanya karena SENANG MELIHAT Israel maupun Yehuda HANCUR.


SENANG MELIHAT kekudusan BAIT SUCI DILANGGAR. 


SENANG MELIHAT Israel jadi SUNYI SEPI.


SENANG MELIHAT Yehuda pergi ke dalam PEMBUANGAN (ay. 3).


Orang dunia SENANG MELIHAT ORANG LAIN SUSAH dan SUSAH MELIHAT ORANG LAIN SENANG, tapi kita sebagai ANAK-ANAK TERANG harus memiliki SIKAP HATI yang BERBEDA yaitu BERSUKACITA dengan ORANG yang BERSUKACITA dan MENANGIS dengan ORANG yang MENANGIS.


Justru ketika kita MELIHAT ORANG LAIN dalam KESEDIHAN dan PENDERITAAN, kita harus BEREMPATI dan memberikan DUKUNGAN kepada mereka.


BERSUKACITA di atas PENDERITAAN ORANG LAIN adalah DOSA yang SERIUS di hadapan TUHAN.


Jika TIDAK, tentu TUHAN TIDAK MENGHUKUM bani Amon. 


Itu sebabnya JANGAN sampai kita menjadi BERDOSA di mata TUHAN hanya karena kita SENANG saat MELIHAT ORANG LAIN SUSAH.


Daud memberikan TELADAN yang INDAH soal ini.


Saat MENDENGAR KEMATIAN Saul, Daud TIDAK lantas BERSUKARIA dan menggelar PESTA karena orang yang memburunya sudah MATI dan JALAN untuk jadi RAJA Israel TERBUKA LEBAR baginya.


SEBALIKNYA, Daud justru SEDIH dan MERATAP LUAR BIASA (2 Sam. 1).


MARILAH kita MEMILIKI HATI seperti HATI Daud ini!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BISA JADI BERHALA

MOMEN SEMPURNA

OMBAK DAN SELANCAR