BENARKAH CUKUP?
BENARKAH CUKUP?
Lukas 5:1-11
Seseorang dengan BANYAK PENGALAMAN BERPELUANG LEBIH TINGGI diterima kerja di sebuah perusahaan.
Selain PENGALAMAN, KEGIGIHAN juga akan disorot.
PENGALAMAN dan mau KERJA KERAS, dunia meresepkan 2 kriteria itu sebagai KUNCI seseorang menggapai KEBERHASILAN.
BENARKAH KEDUANYA CUKUP?
Di pantai danau Genesaret dari atas perahu, setelah selesai berbicara, YESUS berkata kepada Simon: “BERTOLAKLAH ke tempat yg dalam dan TEBARKANLAH JALAMU untuk menangkap ikan."
FAKTANYA, TELAH SEPANJANG MALAM Simon dan teman-temannya BEKERJA menangkap ikan, tetapi mereka TIDAK MENANGKAP seekorpun!
Simon BUKANLAH NELAYAN KELAS TERI.
Kata-katanya 'TELAH SEPANJANG MALAM' menunjukkan ia seorang PEKERJA KERAS.
Pula Simon adalah seorang yg BERPENGALAMAN.
Buktinya ketika YESUS berkata: “BERTOLAKLAH ke TEMPAT yg DALAM,” ia TIDAK BERTANYA di mana tempat yg dalam itu berada.
Simon telah MENGUASAI medan kerjanya!
DUA KRITERIA KESUKSESAN ia miliki, nyatanya dia malah jadi FRUSTRASI.
SITUASI BERUBAH setelah Simon menuruti PERINTAH YESUS.
JALA DITEBAR lalu ia menangkap SEJUMLAH BESAR IKAN sehingga jala itu mulai koyak.
Saat ini, APAKAH kita SEPERTI Simon?
Kita punya PENGALAMAN, tapi nyatanya PENGALAMAN kita TIDAK MEMBANTU.
Kita sudah KERJA KERAS, bahkan LEMBUR tiap hari, tapi hasilnya tetap MENGECEWAKAN.
INGATLAH PENGALAMAN dan KERJA KERAS belum cukup TANPA kita menambahkan YESUS!
BERGANTUNG pada hal-hal itu hanya akan membuat FRUSTASI pada AKHIRNYA.
Sebab itu UNDANGLAH YESUS sebagai MITRA KERJA!
Setiap pagi BERDOALAH untuk memohon PENYERTAAN dari-NYA!
BERSAMA dan DENGAN YESUS:
- Kita menerima HIKMAT untuk melakukan segala PEKERJAAN kita.
- Bukan lagi KEMACETAN kita LIHAT, melainkan TEROBOSAN.
- PINTU-PINTU yg selama ini TERTUTUP seketika TERBUKA LEBAR di depan mata kita!
Komentar
Posting Komentar