INVESTASI TERBAIK




INVESTASI TERBAIK

Amsal 4


INVESTASI apa yg paling MENGUNTUNGKAN atau 

MEMBERI IMBAL BALIK PALING BESAR?


JAWABANNYA tentu saja akan BERBEDA-BEDA menurut PROFIL RISIKONYA.


Ada yg mengatakan:


- TANAH atau PROPERTI.

- EMAS, apalagi dalam situasi perekonomian yg gonjang ganjing.

- SAHAM atau REKSADANA.

- DEPOSITO, karena dijamin keamanannya.


Semua jenis INVESTASI seperti itu memang pada umumnya MENGUNTUNGKAN, tapi itu semua BUKANLAH INVESTASI TERBAIK.


HARGA PROPERTI bisa TURUN, HARGA EMAS bisa ANJLOK, REKSADANA yg risikonya rendahpun bisa HANCUR, DEPOSITO memang paling aman tapi IMBAL BALIKNYA SANGAT SEDIKIT.


Sebab itu INVESTASI yg PALING MENGUNTUNGKAN adalah INVESTASI pada DIRI SENDIRI, bisa berupa PENDIDIKAN, KEAHLIAN, PENGETAHUAN, atau PENGEMBANGAN DIRI.


Kita tidak akan pernah KEHILANGAN APA yg kita MILIKI.


Bahkan, itu bisa menjadi MODAL untuk MENCIPTAKAN ASET dan KEKAYAAN!


Benjamin Franklin berkata, “Jika seseorang MENGOSONGKAN DOMPETNYA untuk MENGISI KEPALANYA, tidak akan ada seorang pun yg DAPAT MENGAMBILNYA. Sebuah INVESTASI dalam bentuk PENGETAHUAN selalu memberikan IMBALAN yg TERBAIK!”


DIRI KITA adalah ASET yg PALING BERHARGA.


Sayangnya, kita justru ABAI soal ini.


Kita RELA MENGELUARKAN UANG demikian banyak untuk FINE DINING atau untuk BELI MOBIL.


Kita bahkan BERANI MENYISIHKAN UANG dalam JUMLAH BESAR untuk JALAN-JALAN.


Namun untuk PENGEMBANGAN DIRI kita bisa sedemikian PELITNYA.


JANGANKAN mengikuti SEMINAR atau PELATIHAN seharga JUTAAN, BUKU yg HARGANYA PULUHAN RIBU saja kita anggap KEMAHALAN.


INGATLAH bahwa PENINGKATAN PENGHASILAN kita berkaitan dengan JUMLAH INVESTASI yg kita TANAMKAN untuk PENGEMBANGAN DIRI kita sendiri.


Ketika KAPASITAS, KUALITAS, dan KECAKAPAN kita MENINGKAT, BUKANLAH OTOMATIS PENGHASILAN kita akan MENINGKAT dengan sendirinya?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BISA JADI BERHALA

MOMEN SEMPURNA

OMBAK DAN SELANCAR