RUMUS 3 PERSEN

 



RUMUS 3 PERSEN

Amsal 18:15


Melakukan INVESTASI KEUANGAN memang TIDAK TERLALU SULIT untuk dilakukan.


Yang SULIT adalah melakukan INVESTASI PENGEMBANGAN DIRI.


INVESTASI jenis ini butuh KEDISIPLINAN yang LUAR BIASA, walau demikian HASILNYA juga SANGAT SEPADAN!


Warren Buffet, Investor keuangan nomor satu dunia ini bahkan berkata, "YOUR BEST INVESTMENT is YOURSELF. There is NOTHING that COMPARES to it."


INVESTASI TERBAIK adalah PENGEMBANGAN DIRI, hal itu TIDAK BISA DIBANDINGKAN dengan APAPUN juga, termasuk INVESTASI KEUANGAN sekalipun!


Brian Tracy, pakar bisnis terkenal, secara praktis mengajarkan RUMUS 3 PERSEN untuk INVESTASI pada DIRI SENDIRI.


CARANYA adalah INVESTASIKAN 3 PERSEN dari PENGHASILAN kita untuk MENGEMBANGKAN DIRI.


Baik untuk MEMBELI BUKU, MENGIKUTI SEMINAR, MEMBAYAR BIAYA MENTORING, dsb. 


SELAIN 3 PERSEN dari PENGHASILAN, kita juga perlu menyediakan 3 PERSEN dari WAKTU kita untuk melakukan INVESTASI DIRI dengan BELAJAR TIADA HENTI.


Jika satu hari adalah 1.440 menit, berarti kita perlu MENDISIPLIN DIRI untuk MENYISIHKAN 43 menit untuk BELAJAR, mengikuti seminar, mencoba hal-hal baru, dsb.


Jika kita menerapkan RUMUS 3 PERSEN untuk BERINVESTASI pada DIRI SENDIRI, IMBAL BALIKNYA SANGAT LUAR BIASA!


Jika memang HASILNYA BAGUS, MENGAPA hanya SEDIKIT ORANG yang BERSEDIA MELAKUKANNYA?


Seperti INVESTASI pada umumnya, orang sering TIDAK SABAR MENUNGGU HASIL INVESTASI tersebut.


INVESTASI BARU SATU BULAN tapi BERHARAP HASILNYA langsung WOW, tentu saja ini EKSPEKTASI yang BERLEBIHAN.


Dalam hal PENGEMBANGAN DIRI juga seringkali seperti itu.


BARU BELAJAR SATU DUA BULAN tapi BERHARAP langsung jadi AHLI di BIDANGNYA.


CARA PIKIR JANGKA PENDEK seperti ini tentu saja TIDAK COCOK untuk INVESTASI, termasuk INVESTASI kepada DIRI SENDIRI.


INVESTASI berbicara soal KEDISIPLINAN dan KESABARAN.


DISIPLIN MELAKUKAN TERUS dan SABAR MENUNGGU HASILNYA.


Jika kita LULUS dalam hal KEDISIPLINAN dan KESABARAN, HASILNYA juga LUAR BIASA pada WAKTUNYA nanti.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

OMBAK DAN SELANCAR

BERPIKIR KRITIS

MELADENI PERBANTAHAN?