PERUBAHAN YANG GAGAL

 



PERUBAHAN YANG GAGAL

Matius 19:16-26


Pere Borrell del Caso, PELUKIS Spanyol ini dikenal dengan karyanya yang berjudul ESCAPE FROM CRITICISM (LARI DARI KRITIK).


LUKISANNYA itu dibuat dengan teknik bernama TROMPE-L’OEIL yang membuat objeknya, yakni seorang ANAK KECIL, tampak seperti hendak KELUAR dari BINGKAI LUKISAN.


TEKNIK LUKIS itu menciptakan KARYA ILUSI OPTIK yang meski SEKARANG sudah BANYAK kita JUMPAI, tapi tetap MEMUKAU.


LUKISAN itu dibuat tahun 1874 (150 tahun lalu!). 


Bisa dibilang del Caso adalah SENIMAN yang LAHIR TERLALU CEPAT.


Andai ia LAHIR di ZAMAN SEKARANG, ia akan dianggap SENIMAN BESAR dengan KARYA INOVATIFNYA.


Meski demikian, NAMANYA kini toh tetap TERCATAT di SEJARAH SENI.


Banyak orang dan pembuat kebijakan sering TAKUT melakukan sebuah INOVASI atau PERUBAHAN karena ALASAN seperti: masyarakat BELUM SIAP, ini TERLALU CEPAT, ini BERISIKO, dst.


Padahal, SEJARAH berulang kali membuktikan bahwa yang lebih sering disebut sebagai KEGAGALAN BUKANLAH PERUBAHAN yang dilakukan TERLALU CEPAT, tapi yang dilakukan TERLAMBAT! 


PERUBAHAN yang TERLAMBAT, juga disebut PENYESALAN.


Sedang mereka yang melakukan PERUBAHAN yang (waktu itu) dianggap TERLALU CEPAT justru kemudian akan disebut sebagai PIONIR, PENDOBRAK, dan INOVATOR.


WAKTU PALING TEPAT untuk melakukan PERUBAHAN adalah SEBELUM TERLAMBAT.


KAPANKAH itu?


Saat kita melihat jika PERUBAHAN itu akan membuat kita jadi LEBIH BAIK.


Saat kita tahu APA yang mesti DIUBAH dan CARA MELAKUKANNYA.


Dibandingkan para murid YESUS, SI PEMUDA KAYA punya BANYAK sekali KELEBIHAN.


la KAYA, TERDIDIK, mengerti KITAB SUCI, bahkan punya MORALITAS TERPUJI, tapi ia MENOLAK PERUBAHAN yang ditawarkan YESUS karena memilih KENYAMANAN HARTANYA.


KISAHNYA BERHENTI di situ.


Sementara para murid YESUS adalah orang-orang yang langsung SIAP SEDIA MENGIKUT DIA (Mat. 4:19-20).


Walau masih sering JATUH BANGUN, tapi NAMA merekalah yang akhirnya TERCATAT sebagai RASUL-RASUL PENGUBAH DUNIA.


Hari ini, APAKAH Anda tahu ada PERUBAHAN yang akan membuat Anda LEBIH BAIK?


JANGAN TUNDA LAGI, LAKUKAN SEGERA!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

OMBAK DAN SELANCAR

BERPIKIR KRITIS

MELADENI PERBANTAHAN?