LOGO ANDA
LOGO ANDA
Efesus 5:1-21
Jika DIRI Anda, HIDUP Anda, REPUTASI Anda dibuat dalam satu SIMBOL atau LOGO, kira-kira SEPERTI APA BENTUKNYA?
LOGO perusahaan-perusahaan, baik BESAR atau KECIL, sering kali akan memuat IDENTITAS hingga FILOSOFI perusahaan tersebut.
LOGO ORGANISASI LINGKUNGAN akan memuat GAMBAR POHON atau ALAM, BUKAN GAMBAR BUKU atau KUNCI PAS.
LOGO Amazon.com di mana ada PANAH yang menghubungkan huruf A dan Z menunjukkan KELENGKAPAN toko online itu.
Tentu saja PESAN yang DISAMPAIKAN oleh LOGO atau SLOGAN perusahaan tersebut hanya akan memuat SEBAGIAN dari IDENTITAS dan FILOSOFI perusahaan itu.
Tapi tetap saja hal-hal itu DIPERLUKAN dan akan DIINGAT orang.
UNTUK APA MEMBAYANGKAN hal ini?
Sesungguhnya, banyak orang juga MENGINGAT Anda dengan SATU HAL.
Ada yang MENGINGAT karena PROFESI Anda, atau karena SKILL, KARAKTER, CIRI FISIK Anda, dIl.
Tentu kita semua ingin bahwa HAL BAIKLAH yang orang INGAT tentang kita.
Tapi, kita TAK MUNGKIN bisa MENJELASKAN kepada semua orang tentang SIAPA DIRI kita yang SEUTUHNYA.
Kita tak bisa minta semua orang harus MENGIKUTI tiap GERAK-GERIK kita.
Yang bisa kita LAKUKAN adalah, selalu MEMBERI KESAN yang BAIK di mata orang lain.
JANGAN LUPA juga bahwa kita adalah SURAT TERBUKA KRISTUS yang dibaca orang (2 Kor. 3:2-3).
Maka, HIDUP sebagai ANAK-ANAK TERANG, harus jadi GAYA HIDUP kita.
Dengan demikian, KEBERADAAN kita juga bisa menjadi PESAN KRISTUS kepada semua orang.
Komentar
Posting Komentar