SAMPINGAN = DIKESAMPINGKAN?
SAMPINGAN = DIKESAMPINGKAN?
Pengkhotbah 9:10, 11:6
APPLE, INSTAGRAM, TWITTER adalah nama-nama PERUSAHAAN TERKEMUKA di bidang teknologi saat ini.
TAHUKAH Anda bahwa 3 perusahaan itu DIMULAI sebagai PEKERJAAN SAMPINGAN?
Steve Jobs memulai APPLE saat ia BEKERJA di Atari.
Jack Dorsey, pendiri TWITTER adalah PROGRAMMER di perusahaan teknologi bernama Odeo.
Kevin Systrom, salah satu pendiri INSTAGRAM, adalah MANAJER PRODUK di Nextstop.com.
Mungkin kita bahkan TIDAK KENAL apa itu Odeo dan Nextstop.
Kita tidak pernah tahu jika PEKERJAAN SAMPINGAN hari ini satu saat menjadi MATA PENCAHARIAN UTAMA kita.
Yg jelas, PEKERJAAN yg DIKERJAKAN dengan SUNGGUH- SUNGGUH pada satu saat pasti memberi HASIL yg TIDAK MENGECEWAKAN (Pkh. 9:10).
Ada kalanya kita hanya BELUM TAHU MANA yg BAIK, APAKAH PEKERJAAN UTAMA saat ini atau PEKERJAAN SAMPINGAN kita.
Bahkan tidak menutup kemungkinan juga jika KEDUA PEKERJAAN itu bisa sama-sama MAJU dan memberi HASIL yg BAIK (Pkh. 11:6).
SYARATNYA satu, LAKUKAN dengan SUNGGUH-SUNGGUH.
Meski saat ini Anda masih menyebutnya sebagai KERJA SAMPINGAN, bukan berarti PEKERJAAN itu DIKESAMPINGKAN atau DIKERJAKAN SEMBARANGAN.
Tetap miliki STANDAR yg BAIK dan KONSISTEN dalam MENERAPKANNYA.
PERLAKUKAN KONSUMEN dengan BAIK.
MILIKI MANAJEMEN dan PENGELOLAAN KEUANGAN yg BERTANGGUNG JAWAB.
JALANKAN juga segala USAHA/PEKERJAAN itu dengan INTEGRITAS sehingga tercipta REPUTASI dan KEPERCAYAAN.
Itu semua BUKANLAH hal yg SANGAT SULIT dan MENYITA WAKTU.
Tapi, itu BUTUH KESUNGGUHAN dalam melakukannya.
MASALAHNYA, banyak orang ENGGAN MELAKUKANNYA karena merasa PEKERJAANNYA masih SKALA KECIL, PENDAPATANNYA masih KECIL, dll.
Padahal, jika yg KECIL itu DILAKUKAN dengan SUNGGUH- SUNGGUH, BUKAN MUSTAHIL itu akan jadi BESAR.
Komentar
Posting Komentar