SATU TINDAKAN BESAR

 



SATU TINDAKAN BESAR

1 Samuel 17


Sebuah TINDAKAN memang bisa membuat PERBEDAAN BESAR.


SATU GOL yg dicetak seorang striker sepak bola membuat timnya JUARA DUNIA, membawa KEBANGGAAN bagi negaranya. 


Bagi striker itu sendiri, GOL SEMATA WAYANG tersebut membuat dirinya mendapat NILAI KONTRAK yg SANGAT TINGGI.


Sungguh, SATU TENDANGAN bisa BERNILAI sedemikian BESAR! 


Banyak orang lalu berpikir bahwa SEBUAH ACTION ternyata memberi DAMPAK yg sedemikian BESAR. 


Mereka pun akhirnya BERHARAP mendapat sebuah KESEMPATAN EMAS yg akan MENGUBAH HIDUPNYA. 


Mereka MENUNGGU terus menerus kapan KESEMPATAN EMAS itu DATANG.


SEBUAH TINDAKAN memang bisa membuat PERBEDAAN BESAR, tapi banyak orang TIDAK MENGERTI bahwa SATU TINDAKAN tersebut TIDAK TERJADI dengan TIBA-TIBA.


SATU GOL memang bisa membawa TIMNYA JUARA, tapi banyak orang TIDAK MENGERTI bahwa untuk bisa membuat SATU GOL itu diperlukan RATUSAN atau bahkan RIBUAN KALI LATIHAN!


Satu TINDAKAN HEBAT dilahirkan dari RIBUAN LATIHAN yg mana mengalami KEBERHASILAN dan juga KEGAGALAN.


TANPA RIBUAN TINDAKAN berulang tersebut, tidak akan pernah ada sebuah TINDAKAN HEBAT!


KEMENANGAN Daud atas Goliat bisa disebut sebuah TINDAKAN BESAR yg SANGAT MENENTUKAN masa depannya.


KEMENANGAN itu mengantarkan Daud ke ISTANA.


Tapi KEMENANGAN Daud atas Goliat itu TIDAK TERJADI dengan SENDIRINYA. 


KEMENANGAN Daud dihasilkan dari TINDAKAN-TINDAKAN KECIL yg ia lakukan SETIAP HARI saat la MENGGEMBALAKAN dombanya, termasuk ketika Daud MEMBUNUH singa dan beruang.


SUKSES tidak pernah DIBENTUK dari sebuah TINDAKAN BESAR saja, melainkan dari RATUSAN atau bahkan RIBUAN TINDAKAN KECIL setiap hari.


Jika kita mengabaikan TINDAKAN KECIL setiap hari, LUPAKANLAH untuk bisa memanfaatkan KESEMPATAN EMAS yg TUHAN BERIKAN kepada kita.


APA yg TANGAN Anda JUMPAI sekarang, LAKUKAN itu dengan SEKUAT TENAGA.


LATIH dan PERSIAPKAN DIRI sehingga kita bisa menyambut KESEMPATAN EMAS yg TUHAN berikan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

OMBAK DAN SELANCAR

BERPIKIR KRITIS

MELADENI PERBANTAHAN?