MARATHON KEHIDUPAN
MARATHON KEHIDUPAN
Amsal 16:32
Banyak instansi atau perusahaan mengadakan EVENT MARATHON yang diikuti ribuan orang.
Jika Anda BERTANYA kepada PARA PESERTA MARATHON, kebanyakan mereka ikut BUKAN untuk JADI yang TERCEPAT tiba di garis finish.
Kemungkinan itu memang KECIL.
Dari ribuan bahkan puluhan ribu orang, HANYA SATU ORANG yang akan jadi NOMOR SATU.
TARGET PARA PESERTA MARATHON ini simpel: TIBA DI GARIS FINISH.
BERHASIL MENYELESAIKAN jarak 42 km adalah TUJUAN MEREKA.
Ya, MENGALAHKAN DIRI SENDIRI, MENGALAHKAN RASA CAPEK, INGIN MENYERAH dan BERHENTI, adalah LEBIH MENANTANG daripada MENGALAHKAN PESERTA LAIN.
Kita juga perlu melihat KEHIDUPAN dengan CARA PANDANG SEPERTI ITU.
TIDAK ADA yang SALAH dengan ingin menjadi NOMOR SATU.
Itu KEINGINAN yang BAGUS.
Namun, kita juga perlu SADAR bahwa HANYA ada SATU ORANG yang akan menjadi NOMOR SATU.
HANYA ada SATU ORANG yang akan menempati pucuk PIMPINAN.
HANYA ada SATU atau SEDIKIT ORANG saja yang akan menduduki POSISI TERKAYA, yang memiliki RUMAH TERBESAR, CABANG PERUSAHAAN TERBANYAK, dst.
HIDUP hanya untuk MENYAINGI ORANG LAIN agar menjadi yang PALING atau yang TER... bisa membuat kita STRES, bahkan akhirnya KEHABISAN TENAGA, dan AMBRUK sebelum benar-benar tiba di GARIS FINISH.
Daripada HIDUP dengan FOKUS untuk MENYAINGI dan MENGALAHKAN ORANG LAIN, TERLEBIH PENTING untuk kita bisa MENGALAHKAN DIRI SENDIRI terlebih dulu.
MENGALAHKAN RASA PUTUS ASA, KEMALASAN, MENUNDUKKAN EGO, MEMBUANG KEBIASAAN BURUK dan DOSA, MENGALAHKAN KESOMBONGAN dan MENUNDUKKAN PIKIRAN kita kepada KRISTUS (2 Kor. 10:5).
Ketika kita bisa MENUNDUKKAN dan MENGALAHKAN DIRI SENDIRI, kita MELEBIHI ORANG yang MEREBUT KOTA (Ams. 16:32).
Ada POTENSI dan TUJUAN BESAR yang TUHAN TARUH di dalam setiap kita.
Namun, KITA SENDIRILAH yang sering MENGHALANGINYA.
KUASAI DIRI, TUNDUKKAN HAL-HAL NEGATIF di diri kita, dan RAIHLAH POTENSI serta VISI yang TUHAN BERIKAN itu!
Komentar
Posting Komentar