SIAP MELEPASKAN



SIAP MELEPASKAN
Bilangan 27:12-23

Tidak semua pemimpin atau pejabat LEGOWO MELEPAS JABATANNYA.

Ada kondisi di mana mereka
merasa TAKUT dan BERAT MELEPAS JABATANNYA.

Misalnya, di akhir jabatannya, la sengaja membuat berbagai KEBIJAKAN ANEH-ANEH, ada yg membuat keputusan yg sekadar untuk MENGUNTUNGKAN DIRINYA SENDIRI, ada yg bahkan sengaja “MERUSAK” tatanan agar penerusnya mengalami KESULITAN ketika memimpin nanti.

Yg lebih sering adalah PENDERITA POST POWER SYNDROME seperti ini menjadi PENGKRITIK TAJAM bahkan HATERS bagi penerusnya, di saat ia semestinya bisa MEMBIMBINGNYA.

Orang-orang yg mengalami kondisi ini bisa dibilang TIDAK MAMPU MENGHARGAI KEPEMIMPINAN orang.

Musa memahami benar bahwa TAK SELAMANYA jabatan itu DIPANGKUNYA, la harus siap MELEPASKANNYA.

Bedanya adalah tidak ada KEKHAWATIRAN atau KETAKUTAN sama sekali ditunjukkan oleh Musa menjelang AKHIR KEPEMIMPINANNYA.

Musa pun dengan LEGOWO menerima keputusan TUHAN saat ia tidak diizinkan MENGANTAR bangsanya memasuki negeri Kanaan.

Alih-alih protes, Musa justru meminta TUHAN untuk MENGANGKAT seseorang MENGGANTIKANNYA MEMIMPIN Israel.

Musa pun TIDAK TERKEJUT saat TUHAN menunjuk Yosua, pembantunya yg jauh LEBIH MUDA.

Bahkan ia sendirilah yg MELANTIK Yosua di hadapan para imam dan seluruh orang Israel.

Sebagai seorang PEMIMPIN, kiranya kita menyadari bahwa KEPEMIMPINAN adalah hal yg bersifat SEMENTARA dan kita harus SIAP MELEPASKANNYA sewaktu-waktu.

Hanya ketika kita menyadari bahwa KEPEMIMPINAN adalah KEPERCAYAAN dari ALLAH, maka tak akan ada rasa KHAWATIR atau TAKUT ketika kita harus MENYERAHKANNYA kepada orang lain.

Sebaliknya, kita akan BERSUKACITA karena LAHIR orang-orang yg meneruskan TONGKAT KEPEMIMPINAN kita.

MILIKILAH JIWA dan HATI yg BESAR sehingga kita ingin PENERUS kita memiliki KUALITAS SAMA dengan kita, atau bahkan MELEBIHI kita.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BISA JADI BERHALA

MOMEN SEMPURNA

OMBAK DAN SELANCAR