ISTIRAHAT
ISTIRAHAT
Kejadian 2:1-3
APAKAH TUHAN bisa merasa LELAH dan perlu BERISTIRAHAT?
Tentu TIDAK.
Namun, di kitab Kejadian, dikatakan bahwa SETELAH MENCIPTAKAN ALAM SEMESTA, TUHAN BERISTIRAHAT di hari ke 7.
PERHATIKAN, ALKITAB TIDAK MENULIS bahwa TUHAN BUTUH ISTIRAHAT, tapi dikatakan bahwa lA BERISTIRAHAT.
Ini TINDAKAN yang DISENGAJA.
MENGAPA TUHAN memutuskan BERISTIRAHAT dan ini dicatat di ALKITAB?
TUHAN BERISTIRAHAT untuk MEMBERI CONTOH kepada manusia.
Sebagai MAKHLUK yang DICIPTAKAN SERUPA dengan GAMBARAN-NYA, BAIK BEKERJA maupun BERISTIRAHAT SAMA-SAMA harus kita LAKUKAN.
Salah satu GODAAN manusia, apalagi di zaman modern ini, adalah untuk TERUS BEKERJA dan BEKERJA TANPA BERHENTI.
Bahkan muncul istilah "HUSTLE CULTURE" di mana orang PERCAYA bahwa satu-satunya CARA untuk bisa SUKSES adalah dengan MENDEDIKASIKAN HIDUPNYA untuk SELALU BEKERJA.
Mungkin kita TIDAK MERASA menganut HUSTLE CULTURE, tapi BERAPA SERING SAAT SEDANG:
- TIDUR, kita terus MEMIKIRKAN URUSAN PEKERJAAN?
- BERLIBUR dengan KELUARGA, kita TERGODA untuk MENGECEK EMAIL atau URUSAN terkait PEKERJAAN?
- BERIBADAH di GEREJA, kita INGIN IBADAH SEGERA USAI agar kita bisa LEBIH BEBAS MEMERIKSA, MENGKOORDINASI, MEMBUAT RENCANA bahkan untuk SEDIKIT MENCICIL PEKERJAAN esok hari?
Memang kita TIDAK MENGANUT TRADISI SABAT KETAT seperti orang Yahudi, di mana orang sama sekali TIDAK BOLEH BEKERJA.
Namun, MARI kita TELADANI TUHAN yang memiliki WAKTU untuk BERHENTI BEKERJA, dan memakainya untuk BERISTIRAHAT dan BERIBADAH.
Menganggap KEBERHASILAN hanya bisa diperoleh ketika kita BEKERJA SEKERAS-KERASNYA TANPA ISTIRAHAT, sama saja MENGANGGAP bahwa KEBERHASILAN MURNI DITENTUKAN oleh DIRI KITA SAJA.
Ini sama dengan MENIADAKAN PERAN TUHAN.
Ini bahkan tidak beda dengan PENYEMBAHAN BERHALA, karena kita anggap DIRI KITA dan KEKUATAN KITA adalah PENENTU BERKAT dan HIDUP kita.
Padahal, TANPA TUHAN, APA yang bisa kita LAKUKAN?
Maka, MARI NIKMATI HIDUP sebagaimana TUHAN sendiri MENELADANKANNYA.
BEKERJA itu HARUS, tapi BERISTIRAHAT, BERSOSIALISASI, BERBAGI dengan KELUARGA dan SAHABAT, juga PENTING.
Komentar
Posting Komentar