STAY HUMBLE



STAY HUMBLE
2 Raja-Raja 5:1-9, Amsal 22:4

Naaman adalah PANGLIMA kerajaan Aram yg punya KARIER CEMERLANG.

Saat sedang di PUNCAK KARIERNYA, Naaman menderita PENYAKIT KUSTA, salah satu PENYAKIT yg pada saat itu dianggap sebagai SIMBOL KENAJISAN dan BELUM ADA OBATNYA.

Namun, ada satu CARA bagi Naaman agar bisa SEMBUH, tapi CARA itu MENGHARUSKANNYA untuk memiliki KERENDAHAN HATI:

- Untuk bersedia MENDENGAR, PERCAYA, serta MENURUTI NASIHAT gadis tawanan dari Israel yg menjadi pelayannya.

Tentu itu BUKAN HAL yg MUDAH, mengingat Naaman adalah PANGLIMA yg DIHORMATI oleh banyak orang.

Di samping itu, dengan MENCARI PERTOLONGAN pada nabi di Israel, Naaman harus MENGAKUI bahwa ALLAH bangsa Israel LEBIH HEBAT daripada Rimon, dewa badai yg disembah bangsa Aram.

- Ketika MENGHADAPI nabi Elisa yg seolah TIDAK MENGHARGAINYA, karena TIDAK MAU MENEMUINYA SECARA LANGSUNG, tapi MENYURUH PEMBANTUNYA.

PERINTAH yg diberikan Elisa pun KEDENGARAN TIDAK MASUK AKAL bagi Naaman, yaitu ia harus MANDI sebanyak 7x di sungai Yordan yg airnya TIDAK LEBIH BERSIH daripada sungai-sungai di negaranya sendiri.

Hampir saja Naaman MENOLAK PERINTAH tersebut, tapi untungnya beberapa pegawainya MEMPERINGATKANNYA.

MENERAPKAN GAYA HIDUP RENDAH HATI merupakan TUNTUTAN yg MUTLAK bagi setiap anak TUHAN.

TANPA sikap RENDAH HATI, kita TIDAK AKAN BISA:

1. Memperoleh KESELAMATAN, karena KESELAMATAN hanya bisa diperoleh saat kita BERSEDIA MERENDAHKAN HATI kita lalu MENGAKUI KEBERDOSAAN kita serta MENERIMA YESUS sebagai JURUSELAMAT PRIBADI kita.

2. MENGALAMI PERTOLONGAN TUHAN, karena TUHAN menginginkan kita BERSANDAR secara PENUH pada KASIH SETIA-NYA.

3. Menjadi seorang PEMIMPIN yg DIBERKATI TUHAN, karena PEMIMPIN yg dipilih TUHAN adalah orang yg BERSEDIA MERENDAHKAN DIRINYA dengan cara MELAYANI orang lain.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BISA JADI BERHALA

MOMEN SEMPURNA

OMBAK DAN SELANCAR