MELADENI PERBANTAHAN?

 



MELADENI PERBANTAHAN?

Amsal 20:1-3


TIDAK MAU TERJEBAK untuk BERBANTAH dengan orang yang "BUKAN LEVELNYA".


Ini adalah hal sederhana yang menunjukkan SIKAP SEORANG yang TERHORMAT.


Ketika SEORANG TERHORMAT meladeni PERBANTAHAN dengan PREMAN PASAR, secara tidak langsung ia sudah KEHILANGAN KEHORMATANNYA demi pertikaian yang tak seharusnya diladeni.


Jika ada ORANG GILA sedang MARAH-MARAH dan MEMAKI-MAKI KITA, AKANKAH KITA jadi terpancing MARAH dan membalas dengan MAKIAN juga?


Jika kita meladeni MAKIAN ORANG GILA, BUKANKAH KITA yang WARAS terlihat jadi ikut-ikutan GILA?


Itulah yang terjadi jika SEORANG TERHORMAT meladeni PERBANTAHAN.


Adalah baik jika kita bersikap TENANG dan MENGABAIKAN saja PERBANTAHAN yang TIDAK PERLU. 


ORANG TERHORMAT akan menjauhi PERBANTAHAN, sedangkan ORANG BODOH akan menanggapi PERBANTAHAN dan membiarkan AMARAHNYA MELEDAK-LEDAK (ay.3).


Banyak orang ingin selalu MENJAGA HARGA DIRINYA dengan berusaha MELAWAN siapapun yang MENGAJAK RIBUT.


Inilah SIKAP yang BODOH!


MENANG jadi ARANG, kalau KALAH jadi ABU!


APA UNTUNGNYA BERBANTAH dengan ORANG GILA? 


MENANG tidak membuat TERKENAL, kalau sampai KALAH MALUNYA LUAR BIASA.


Entah MENANG atau KALAH, meladeni PERBANTAHAN hanya akan MENURUNKAN KEHORMATAN kita.


Sebaliknya, ketika kita mau MENGALAH, justru akan terlihat bahwa kita adalah ORANG yang TERHORMAT. 


Ketika kita TIDAK MAU MELADENI PERBANTAHAN yang tak perlu, hal itu menunjukkan betapa kita memiliki PENGUASAAN DIRI yang BAIK.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

OMBAK DAN SELANCAR

BERPIKIR KRITIS