ARUS DOSA

 



ARUS DOSA

Wahyu 2:1-7


MANA yang LEBIH BERBAHAYA antara OMBAK atau ARUS?


KEDUANYA sama-sama BAHAYA!


Walau sama-sama BAHAYA tapi menurut saya, ARUS LAUT justru HARUS LEBIH kita WASPADAI. 


MENGAPA?


Kalau OMBAK atau GELOMBANG LAUT itu KELIHATAN JELAS BAHAYANYA.


Begitu MELIHAT OMBAK yang BESAR, orang TIDAK BERANI DEKAT-DEKAT dan TIDAK AKAN MAIN air ke TEMPAT yang LEBIH DALAM.


BEDA dengan ARUS LAUT.


LAUT TERLIHAT TENANG tetapi ARUSNYA SEBENARNYA KUAT.


Karena TENANG, banyak orang BERENANG di pinggir pantai, TANPA SADAR ARUS MEMBAWANYA ke TENGAH LAUT hingga akhirnya TERSERET sedemikian DALAM. 


DOSA yang BERBAHAYA adalah DOSA yang TIDAK KENTARA.


DOSA yang BERBAHAYA adalah DOSA yang TIDAK KELIHATAN "TERLALU BERDOSA".


Karena TIDAK TERLIHAT BERDOSA, banyak orang Kristen KOMPROMI dan MAIN-MAIN dengan DOSA tersebut.


Jika hal ini terus berlanjut, ia bahkan TIDAK MENYADARI bahwa ia sudah JATUH BEGITU DALAM. 


Kita semuanya pasti SETUJU bahwa MEMBUNUH, MENCURI, BERZINA adalah DOSA.


Itu DOSA yang SANGAT KENTARA.


Maka kita BERUSAHA untuk TIDAK MELAKUKANNYA.


Tapi BAGAIMANA jika saya mengatakan "KEHILANGAN KASIH MULA-MULA"?


Sejujurnya, banyak orang KRISTEN TIDAK MENGANGGAP hal ini sebagai DOSA, bukan? 


Demikian pula hal ini TERJADI di jemaat Efesus. 


Meski KASIH mereka kepada TUHAN sudah jadi TAWAR, tapi mereka TIDAK MENGANGGAP hal itu sebagai DOSA.


Lagipula mereka masih KRISTEN, masih MELAYANI TUHAN, bahkan SIBUK ini itu untuk TUHAN.


Walau begitu, karena jemaat Efesus MENINGGALKAN KASIH yang SEMULA, TUHAN menyatakan bahwa mereka TELAH JATUH begitu DALAMNYA! (ay. 5).


KEHILANGAN KASIH yang SEMULA itu seperti "ARUS".


Terlihat AMAN, tapi SANGAT BAHAYA!


Terlihat AMAN, tapi bisa MENYERET kita sedemikian DALAM.


JANGAN ANGGAP ENTENG DODA yang SATU ini.


INGAT, BAHAYA dari dosa yang satu ini adalah kita bahkan TIDAK MENYADARI kalau kita SUDAH BERDOSA! 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

BISA JADI BERHALA

MOMEN SEMPURNA

OMBAK DAN SELANCAR