MELANGKAH SAJA!



MELANGKAH SAJA!
Matius 14:22-33

Setiap membeli PRODUK yg perlu DIRAKIT, biasanya mendapat BUKU PANDUAN supaya saya bisa MERAKIT atau MENGOPERASIKAN produk itu dengan TEPAT.

Namun ada kalanya BUKU PANDUAN tersebut TIDAK ADA.

APA yg mesti saya LAKUKAN?

APAKAH saya akan BERDIAM DIRI karena TAKUT melakukan KESALAHAN dalam merakit atau mengoperasikan produk itu?

Tentu saja TIDAK.

Berbekal dengan PENGETAHUAN yg saya MILIKI & ILMU NEKAT, saya mulai mencoba MENGGUNAKANNYA.

PROSESNYA memang terkadang TIDAK SEMPURNA, TIDAK BERJALAN dengan BAIK dan mengalami KEBUNTUAN di sana sini.

Namun melalui PROSES TRIAL & ERROR, akhirnya saya BISA MENGGUNAKAN alat itu dengan BAIK.

Dalam menjalani HIDUP, bukankah kita sering MENGALAMI seperti itu?

Kita ingin MELAKUKAN ini itu, tapi kita TIDAK TAHU BAGAIMANA CARA melakukannya dengan TEPAT.

Tidak disertakan "BUKU PANDUANNYA".

PILIHANNYA hanya ada 2:

BERDIAM DIRI dan menjaga HIDUP TETAP AMAN, ataukah kita BERANI MELANGKAH untuk melakukan sesuatu, meski RISIKONYA kita mengalami KEGAGALAN, TERGANJAL, bahkan TERBENTUR di sana sini.

“JANGAN MENUNGGU hingga Anda TAHU siapa diri Anda untuk MEMULAI” (Austin Kleon, penulis Amerika).

Kalimat sederhana ini menyadarkan kita bahwa kita baru TAHU SIAPA DIRI KITA justru saat kita BERANI MEMULAI.

Jika kita TIDAK PERNAH MEMULAI, kita TIDAK PERNAH TAHU KEKUATAN dan KELEMAHAN kita.

Adalah LEBIH AMAN jika PERAHU TETAP BERSANDAR di pinggir pantai.

PERAHU itu tidak perlu mengalami HEMPASAN BADAI dan GELOMBANG.

Tapi APAKAH benar bahwa PERAHU DICIPTAKAN hanya untuk TERTAMBAT di pinggir pantai saja?

BETTER AN OOPS THAN A WHAT IF!

LEBIH BAIK GAGAL daripada TIDAK MELANGKAH sama sekali.

Untuk MEMULAI sebuah USAHA, terkadang TIDAK ADA BUKU PANDUANNYA.

Tapi JANGAN SAMPAI itu membuat NYALI kita jadi CIUT sehingga kita TAKUT MELANGKAH.

MELANGKAH saja, nanti kita akan jadi TAHU dan jadi PINTAR dengan sendirinya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

OMBAK DAN SELANCAR

BERPIKIR KRITIS

MELADENI PERBANTAHAN?